Ingin Lebih Baik di 2023, Gloria Ingatkan Dejan Tak Terlena Prestasi Tahun Lalu

- Selasa, 3 Januari 2023 | 22:07 WIB
Dejan/Gloria beraksi dalam pertandingan (ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto)
Dejan/Gloria beraksi dalam pertandingan (ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto)

Gloria Emanuelle Widjaja berpasangan dengan Dejan Ferdinansyah sejak tahun lalu. Dia pun mengingatkan Dejan agar tidak terlena dengan prestasi mereka tahun lalu.

Pebulu tangkis PB Djarum Kudus itu ingin meraih hasil lebih baik lagi pada tahun ini. Dia berharap, prestasi tahun lalu membuat Dejan terpacu sehingga jadi lebih produktif dan semangat di 2023.

"Saya kasih tahu Dejan agar jangan terlalu terlena di awal ya, manfaatkan saja untuk lebih semangat," kata Gloria, INDOZONE melansir dari ANTARA, Selasa (3/1/2022).

-
Dejan/Gloria usai pertandingan (Instagram/@ge_widjaja)

Baca Juga: Gemas! Marcus Gideon Asyik Mukbang Durian Bareng Putrinya

Setelah tergedradasi dari Pelatnas PBSI Cipayung pada 2022, Gloria ditarik kembali ke klub asalnya dan dipasangkan dengan Dejan yang kemudian secara resmi terdaftar pada Federasi Badminton Dunia (BWF) pada 21 Maret dengan menempati peringkat ke-312.

Selama berkompetisi pada 2022, Dejan/Gloria telah memainkan 10 turnamen yang empat di antaranya diakhiri dengan gelar juara. Keempat turnamen yang dimenangkan Dejan/Gloria, yakni Denmark Masters, Indonesia International Series, Vietnam Open, dan Indonesia International Challenge.

Berkat prestasi tersebut, Dejan/Gloria pun mengakhiri 2022 dengan menempati peringkat ke-19 usai mengantongi 37.620 poin BWF.

Dia menceritakan, saat pertama kali dipasangkan dengan Dejan, Gloria diberikan tugas oleh klub untuk mengarahkan juniornya dan berbagi pengalaman saat bermain pada level atas.

Untungnya, Gloria mendapat kemudahan karena Dejan sudah memiliki dasar yang bagus. Dejan dinilai hanya butuh bimbingan untuk mengasah mental.

"Waktu di klub lebih enjoy, ditambah dapat pasangan baru yang umurnya jauh di bawah saya, sekaligus ditugasi bawa (membimbing) Dejan. Bersyukur aspek nonteknisnya tidak banyak tertinggal, tinggal poles-poles sedikit saja. Dia pekerja keras dan rajin," kata Gloria.

Memasuki musim 2023, pasangan Dejan/Gloria ingin punya persiapan lebih baik dibanding tahun lalu. Sebab, persaingan pada nomor ganda campuran akan lebih sengit lagi.

Baca Juga: Viral Kucing Jago Main Bulu Tangkis, Diberi Julukan Lee Kuu Cing hingga Kento Meowmeowta

"Persiapannya lumayan ketar-ketir karena persiapan dari awal dan memastikan Dejan juga harus siap. Persaingan di ganda campuran pasti sangat ketat," ungkap Gloria.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X