DPW PMT Papua Yakin Polisi Bisa Ungkap Provokator Demo Anarkis

- Senin, 9 September 2019 | 17:56 WIB
Ketua DPW Pemuda Mandala Trikora (PMT) Provinsi Papua Ali A. Kabiay/(DPW PMT Papua)
Ketua DPW Pemuda Mandala Trikora (PMT) Provinsi Papua Ali A. Kabiay/(DPW PMT Papua)

DPW Pemuda Mandala Trikora (PMT) Provinsi Papua yakin bahwa Kepolisian dapat mengungkap oknum provokator yang menyulut masyarakat untuk melakukan demo anarkis.

DPW PMT Papua juga meminta pemuda Papua tidak rekasioner terkait informasi yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan. Termasuk informasi soal kasus dugaan rasisme yang terjadi di Surabaya dan Malang.

Ketua PMT Papua, Ali A. Kabiay menilai kepolisian dapat menempatkan diri secara arif dalam menangani kasus rasisme

Ali menyarankan agar para pemuda papua di manapun untuk tetap tenang dan mempercayakan kepolisian melakukan penegakan hukum kepada oknum yang melakukan demo anarkis serta para provokator yang memprovokasi masyarakat untuk melakukan demo anarkis.

"Negara ini adalah hukum. Negara yang berdasarkan Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Saya mengimbau kepada pemuda papua yang berada di Provinsi Papua ini agar jangan mudah terprovokasi dengan kelompok-kelompok yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa," ujar Ali dalam keterangan tertulisnya, Senin (9/9).

Ali juga mengingatkan siapapun tidak akan bisa menolak dilahirkan sebagai orang Papua atau suku apapun. Untuk itulah sebagai anak bangsa, seharusnya bisa saling menghargai dan hidup rukun.

"Begitupun dengan saudara-saudara kita yang dari luar Papua, Tuhan sudah menciptakan mereka dan kami semua sesuai dengan rencana dan cara Tuhan sendiri. Sebagai umat ciptaanya, kita saling hidup rukun untuk menghadirkan kedamaian di tanah papua tercinta ini," ujar Ali.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X