Anies: Pergerakan dari Luar ke Jakarta saat PSBB Hari Ini Lebih Tinggi

- Senin, 13 April 2020 | 21:05 WIB
Petugas kepolisian menggelar pemeriksaan kepatuhan PSBB di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Senin (13/4/2020). (ANTARA/Hafidz Mubarak A)
Petugas kepolisian menggelar pemeriksaan kepatuhan PSBB di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Senin (13/4/2020). (ANTARA/Hafidz Mubarak A)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menilai kalau keadaan lalu lintas di Jakarta cukup lengang selama PSBB yang diterapkan beberapa hari. Namun, ia mengakui hal itu tidak terjadi pada Senin (13/4/2020).

Menurut Anies, pada hari Senin ini, khususnya pagi tadi, pergerakan di wilayah Jakarta masih tinggi, khususnya mobilisasi yang berasal dari daerah tetangga, seperti Banten dan Jawa Barat.

"Nah hari Senin ini, lebih tinggi. Jadi kami menyaksikan khususnya pergerakan dari luar ke dalam Jakarta masih cukup padat," ucap Anies dalam video conference.

Oleh sebab itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini akan melakukan sinkronisasi dengan Banten, serta Jawa Barat untuk membuat PSBB semakin efektif pada tiga wilayah episentrum virus corona tersebut.

-
Petugas kepolisian menggelar pemeriksaan kepatuhan PSBB di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Senin (13/4/2020). (ANTARA/Hafidz Mubarak A)

Pemerintah Daerah Jawa Barat sendiri sudah menetapkan untuk berlakukan PSBB di beberapa wilayahnya pada Rabu, 15 April mendatang. Anies pun berharap Pemda Banten segera mengumumkannya.

"Nanti InsyaAllah hari Rabu tetangga kita di Jawa Barat akan segera laksanakan. Mudah-mudahan Banten juga segera," terangnya.

Lebih lanjut, Anies juga tak lupa memberikan apresiasinya kepada seluruh masyarakat DKI Jakarta yang terus mematuhi aturan-aturan PSBB, dengan berdiam diri di rumah saja.

"Sehingga kita apresiasi sekali masyarakat yang memilih berada di rumah," pungkas Anies.

Artikel Menarik Lainnya: 

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X