Peristiwa Penting 8 Desember: Penemuan Asteroid hingga Penembakan John Lennon

- Selasa, 8 Desember 2020 | 13:35 WIB
Astronom Karl Ludwig Hencke (kiri), John Lennon (kanan). (Wikipedia/Instagram/thebeatles)
Astronom Karl Ludwig Hencke (kiri), John Lennon (kanan). (Wikipedia/Instagram/thebeatles)

Tanggal 8 Desember memiliki berbagai peristiwa penting untuk diingat. Mulai dari penemuan asteroid pada tahun 1845 hingga penembakan vokalis The Beatles, John Lennon pada 1980.

Apa saja peristiwa menarik lainnya? Berikut Indozone rangkum peristiwa penting 8 Desember dari berbagai sumber.

1. Penemuan Asteroid Astraea oleh Karl Ludwig Hencke (1845)

-
Astronom Karl Ludwig Hencke. (Wikipedia)

Karl Ludwig Hencke merupakan seorang astronom asal Jerman yang lahir di Brandenburg. Pada 8 Desember 1845, ia menemukan asteroid astraea dengan permukaannya yang sangat memantulkan cahaya dan komposisinya diprediksi merupakan percampuran antara besi nikel engan magnesium dan besi silikat. Astraea merupakan asteroid kelima yang ditemukan manusia pada saat itu dan merupakan asteroid pertama yang ditemukan Karl Ludwig Hencke. Atas penemuannya itu, Raja Prussia menghadiahinya uang tahunan senilai 1.200 Mark.

2. Peluncuran Kapal Graf Zeppelin (1938)

-
Kapal induk Jerman Graf Zeppelin. (Wikipedia)

Graf Zeppelin adalah kapal induk milik Kriegsmarine dan merupakan satu-satunya kapal induk Jerman pada Perang Dunia II. Kapal ini diluncurkan pada 8 Desember 1938, namun tidak pernah bertugas penuh. Setelah Perang Dunia II, kapal ini digunakan oleh Uni Soviet untuk mengangkut barang dan sempat difungsikan sebagai kapal sasaran tembak.

3. Penembakan John Lennon (1980)

-
John Lennon. (Instagram/thebeatles)

Vokalis band The Beatles, John Lennon meninggal dunia setelah ditembak empat kali oleh Mark David Chapman pada 8 Desember 1980. John Lennon ditembak di luar apartemennya, The Dakota setelah kembali dari Record Plant Studio dengan istrinya, Yoko Ono. John Lennon meninggal dunia setelah kehabisan darah akibat penembakan tersebut. Sang penembak, David Chapman mengatakan tidak memiliki alasan membunuh John Lennon selain karena Lennon adalah orang yang paling populer di daftarnya pada masa itu.

4. Pembubaran Uni Soviet (1991)

-
Sejumlah tokoh menandatangani Piagam Belavezha untuk membubarkan Uni Soviet. (Wikipedia)

Pada tanggal 8 Desember 1991, Presiden RSFS Rusia, RSS Ukraina, dan RSS Byelorusia menandatangani Piagam Belavezha sebagai penanda pembubaran kesatuan. Kemudian fungsinya digantikan oleh Persemakmuran Negara-negara Merdeka (CIS). Gobarchev yang kala itu menjabat sebagai Presiden Uni Soviet memberikan kekuasaannya pada Boris Yeltsin pada 25 Desember. Hingga akhirnya Majelis Agung Uni Soviet membubarkan diri pada 26 Desember dan Uni Soviet pun secara resmi bubar.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X