Wanita Bertato Burung Hantu Dibunuh di Bandung, Ini Penjelasan Polisi

- Jumat, 13 Maret 2020 | 20:13 WIB
Ilustrasi police line terkait kasus pembunuhan (PINTEREST)
Ilustrasi police line terkait kasus pembunuhan (PINTEREST)

Intan Marwah Sofiyah alias Anjanii Bee tewas dan mayatnya ditemukan di terbalut seprai serta terbungkus plastik di parit depan hotel di kawasan Lembang, Bandung. Bagaimana perkembangan kasus tersebut?

Kapolres Cimahi, Kabupaten Bandung, AKBP M Yoris Maulana mengatakan sampai dengan saat ini, polisi belum menemukan pelaku pembunuhan wanita itu. Polisi masih melakukan pengejaran kepada pelaku.

"Iya pelaku belum diketahui keberadaanya," kata AKBP Yoris saat dihubungi Indozone, Jumat (13/3/2020).

Polisi sejauh ini masih fokus mengumpulkan bukti-bukti terkait kasus itu. Polisi juga masih memeriksa saksi-saksi dari pihak korban seperti keluarga korban dan rekan-rekan korban.

"Masih dilakukan penyelidikan dan pemeriksaan saksi," jelas Yoris.

Kasus pembunuhan sendiri terjadi pada Kamis (5/3/2020). Jasad korban terbalut seprai dan terbungkus plastik saat ditemukan oleh warga.

Jasad wanita bertato burung hantu itu ditemukan di sebuah parit di depan salah satu hotel di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Jasad wanita itu juga sudab dimakamkan di Kabupaten Subang, Jawa Barat pada Jumat (6/3/2020) lalu.

Rumor pun beredar terkait wanita malang itu. Wanita itu disebut-sebut sebagai member di salah satu geng motor. Rumor itu beredar karena foto-foto di media sosial korban menunjukkan seolah-olah korban merupakan anggota geng motor.

"Dia (Anjani Bee) bukan anggota geng motor, hanya mungkin ikut-ikutan saja. Untuk foto yang tersebar masih penyelidikan apakah itu korban atau bukan. Belum bisa disampaikan," Kata AKBP Yoris sebelumnya.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X