Per 28 Oktober, Turis di Hawaii Tidak Boleh Berenang Lagi Bersama Lumba-lumba!

- Minggu, 3 Oktober 2021 | 09:44 WIB
Lumba-lumba. (photo/Ilustrasi/Pexels/Jeremy Bishop)
Lumba-lumba. (photo/Ilustrasi/Pexels/Jeremy Bishop)

Ketika berada di lautan, setiap orang pasti mempunyai impian untuk berenang bersama hewan-hewan laut seperti dengan ikan, gurita, ikan paus, hingga dengan lumba-lumba. Tetapi, kini impian tersebut sudah dilarang. Mengutip AP, regulator Amerika Serikat dilaporkan telah melarang para turis untuk berenang bersama dengan lumba-lumba. Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk melindungi hewan itu dari turis. 

Didasari pada aturan Administrasi Kelautan dan Atmosfer Nasional atau dikenal NOAA yang berada di Undang-Undang Perlindungan Mamalia Laut dilaporkan telah melarang turis untuk berenang dengan atau berada dalam jarak sekitar 50 yard dari lumba-lumba yang berada pada jarak sekitar 4 km dari pantai Kepulauan Hawaii

Selain itu, NOAA juga mengusulkan larangan untuk memasuki area tertentu antara pukul enam pagi hingga dengan tiga sore di beberapa Big Island dan Maui yang dianggap sebagai habitat siang dari  lumba-lumba pemintal.

Sekadar informasi, hewan tersebut dinamakan lumba-lumba pemintal atau spinner dolphins karena kebiasaan mereka melompat di udara dan berputar-putar. Beberapa ilmuwan berkata bahwa aksi ini juga dapat menjadi pertanda akan adanya bahaya. 

Nantinya, kebijakan tersebut akan diberlakukan mulai tanggal 28 Oktober mendatang, yang berlaku untuk perahu, kano, papan dayung, drone ataupun benda apapun yang mendekati lumba-lumba. Jadi, gimana guys menurut kamu mengenai aturan yang satu ini? Tulis pendapat kamu di kolom komentar ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X