Supermarket Prancis di Bali Jual Truffle sampai Foie Gras Seharga Rp200 Ribuan Aja!

- Sabtu, 7 Januari 2023 | 17:48 WIB
Aneka produk Prancis di Bali (Z Creators/Dada Sabra Sathilla)
Aneka produk Prancis di Bali (Z Creators/Dada Sabra Sathilla)

Ada banyak hal di Prancis yang sanggup bikin para turis terkagum-kagum. Kemegahan kota-kotanya seperti Paris dan Nice, wisata shopping, sampai kuliner otentiknya. Croissant, baguette, foie gras telah melegenda dan digemari di berbagai penjuru dunia. 

Kita juga bisa lho menyantap makanan Prancis tanpa harus terbang ke Eropa. L’Alsace Le Marche di Bali menyediakan bahan makanan dan cemilan yang diimpor langsung dari Prancis.

-
Aneka roti khas Prancis (Z Creators/Dada Sabra Sathilla)

Begitu menginjakkan kaki di supermarket Prancis yang berada di Kerobokan, Kuta Utara, Bali ini suasananya langsung terasa seperti di Prancis. 

Staff yang berpakaian tradisional Alsace, kawasan di Prancis Timur, menyapa pengunjung dengan hangat. 

-
Foie gras atau hati angsa yang langka di Indonesia (Z Creators/Dada Sabra Sathilla)

L’Alsace Le Marche atau Pasar Alsace dalam bahasa Indonesia, menyediakan bahan makanan seperti keju, daging, asparagus, cemilan, wine, bir, dan kue-kue yang diimpor langsung dari Prancis.

Makanan yang biasanya cuma bisa ditemukan di restoran pun bisa kita temukan di sini. Seperti foie gras, makanan nasional Prancis yang terbuat dari hati angsa, dan asparagus, sayuran yang sering dijadikan appetizer. Foie gras di sini dibanderol mulai dari Rp200 ribu.

-
Aneka wine khas Prancis (Z Creators/Dada Sabra Sathilla)

Meski L’Alsace Le Marche kebanyakan menyediakan bahan makanan segar dari Prancis, pengunjungnya enggak hanya warga Prancis yang tinggal di Bali. 

“Enggak cuma orang Prancis, tapi banyak orang Indonesia dan Rusia juga yang ke sini karena mereka suka makanan Prancis.” Ujar Luis, GM L’Alsace Le Marche asal Prancis yang fasih berbahasa Indonesia.

Selain bahan makanan Prancis, kamu juga bisa menemukan aneka produk dari negara tetangga seperti Swiss, Jerman dan Italia di sini, mulai dari keju Swiss, pretzel, kue khas Jerman dan jamur truffle dari Italia. 

Artikel Menarik Lainnya:

Rumah Mewah Ibu Eny dan Tiko Jadi Tempat Selfie Sampai Ngonten Dadakan

Di Sini Banjir Jadi Ajang Quality Time, Begini Keseruannya

Viral Wajah Wanita 28 Tahun Lebih Tua dari Usianya, Ternyata Gejala Awalnya Gatal-gatal

Ngeri! Ada JPO Horor Menantang Maut di Bandung, Melintasinya Bagai Uji Nyali

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X