Apple Watch Series 6 Resmi Diumumkan dengan Fitur Pengukur Oksigen dalam Darah

- Rabu, 16 September 2020 | 09:45 WIB
Smartwatch Apple Watch Series 6 terbaru (photo/Apple)
Smartwatch Apple Watch Series 6 terbaru (photo/Apple)

Apple baru-baru ini telah resmi mengumumkan kehadiran smartwatch terbarunya yaitu Apple Watch Series 6 melalui Apple Event yang digelar secara online pada dini hari tadi. Diketahui Apple Watch terbaru ini tidak menghadirkan desain berbeda.

Masih memiliki bentuk dan tampilan seperti Apple Watch Series 4 dan 5, Apple diketahui menghadirkan sebuah teknologi canggih di smartwatch tersebut yaitu sensor pengukur oksigen di dalam darah.

-
-
-
Apple Watch Series 6 (photo/Apple)

Diketahui bahwa teknologi tersebut nantinya dapat membantu pengguna agar dapat melacak kualitas tidur mereka. Berbekal sinar inframerah, pengguna nantinya hanya perlu meluangkan waktu sekitar 15 detik saja untuk melakukan proses pengukuran ini.

Selain itu Apple Watch Series 6 juga sudah dibekali dengan chipset Apple S6 yang diklaim mempunyai performa lebih cepat sebesar 20 persen. Chipset ini juga dibuat berbasis chipset Apple A13.

Pihak Apple sendiri mengatakan bahwa smartwatch terbarunya ini dapat bertahan hingga 18 jam. Untuk mengisi penuh smartwatch ini, dibutuhkan setidaknya 1,5 jam yang disebut lebih cepat dari Apple Watch sebelumnya yang membutuhkan waktu lebih lama.


Hadir dengan berbagai varian warna seperti abu-abu, silver, emas, atau aluminum biru, Apple diketahui juga menghadirkan varian Product (RED) untuk pertama kalinya di perangkat Apple Watch. Layaknya produk Product (RED) lain, tentunya smartwatch ini memiliki warna merah yang cukup keren dan mencolok.

Untuk harganya sendiri, Apple membanderol Apple Watch Series 6 ini dengan harga mulai dari US$399 atau setara dengan Rp5,9 jutaan. Selain Apple Watch Series 6, Apple juga memperkenalkan Apple Watch SE yang merupakan pengganti dari Apple Watch Series 3.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X