7 Bulan Sejak Dirilis, Kini iPhone 12 Series Telah Terjual Lebih dari 100 Juta Unit!

- Kamis, 1 Juli 2021 | 10:27 WIB
Tampilan smartphone iPhone 12 Series terbaru (photo/Unsplash/Denis Cherkashin)
Tampilan smartphone iPhone 12 Series terbaru (photo/Unsplash/Denis Cherkashin)

iPhone 12 Series kini menjadi smartphone dengan penjualan paling sukses milik Apple sejak iPhone 6 yang diluncurkan pada tahun 2014. Pasalnya iPhone 12 hadir dengan desain yang sedikit lebih fresh dan performa lebih bertenaga berkat penggunaan chipset baru.

Bicara tentang iPhone 12 Series, baru-baru ini Counterpoint Research telah merilis laporan terkait penjualan iPhone 12 Series yang kini telah mencapai angka 100 juta unit di seluruh dunia.

Disebutkan bahwa dari seluruh model iPhone 12 yang dirilis Apple, iPhone 12 Pro Max adalah varian paling populer dimana penjualannya disebut mencapai 29% dari keseluruhan iPhone 12 Series.

Angka 100 juta unit ini berhasil dicapai oleh Apple dalam waktu 7 bulan saja sejak peluncurannya. Hal ini membuat iPhone 12 Series mengalahkan penjualan dari iPhone 11 Series, tetapi belum bisa mengalahkan penjualan dari iPhone 6 Series.

Salah satu hal yang membuat banyak orang memilih untuk membeli iPhone 12 Series terbaru selain karena spesifikasinya adalah karena harganya yang masih sama seperti genersi lamanya.

Contohnya saja iPhone 12 Pro Max yang kini memiliki harga sama seperti iPhone 11 Pro Max yaitu di angka US$1.100.

Dan saat ini Apple sudah menyiapkan penerus dari iPhone 12 Series yaitu iPhone 13 Series yang disebut bakal meluncur bulan September tahun ini. Kita lihat saja apakah penjualan iPhone 13 Series bisa mengalahkan iPhone 12 Series atau tidak ya!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X