Ini Daftar Aplikasi Peraih Penghargaan di Apple Design Award 2020

- Selasa, 30 Juni 2020 | 14:53 WIB
Apple Design Awards 2020 (photo/Dok. Apple)
Apple Design Awards 2020 (photo/Dok. Apple)

Setelah event Apple bertajuk Worldwide Developer Conference (WWDC) 2020 harus digelar secara online, kini event penghargaan yang bertajuk Apple Design Awards 2020 juga harus diumumkan secara online.

"Setiap tahunnya, pengembang aplikasi dan game menunjukkan kemampuan luar biasa mereka dan kami pun menghargai karya-karya yang terbaik," ucap Ron Okamoto selaku VP Worldwide Developer Relations dari Apple melalui keterangan resminya.

Berikut adalah daftar aplikasi dan game pemenang Apple Awards 2020:

1. Shapr 3D | Shapr 3D ZRT

Aplikasi Shapr 3D sendiri merupakan aplikasi yang dapat menjalankan software CAD tanpa memakai komputer sama sekali. Hanya dengan iPad, saat ini pengguna sudah bisa membuka file CAD dengan berbagai format secara langsung dengan mudah.

2. Looom | Eran Hilleli

Masih dari aplikasi iPad, Looom menghadirkan fitur unik yang memungkinkan pengguna untuk membuat animasi dengan menggunakan Apple Pencil dengan lebih mudah. Bahkan tidak diperlukan kemampuan khusus untuk menggunakan aplikasi tersebut.

3. StaffPad | StaffPad Ltd

StaffPad merupakan aplikasi musik yang dapat membantu para musisi untuk membuat sheet music dengan lebih mudah dari iPad. Lagi-lagi aplikasi ini juga memaksimalkan fitur mereka dengan aksesoris Apple Pencil.

4. Darkroom | Bergen Co.

Tersedia di iPhone dan iPad, Darkroom sendiri merupakan salah satu aplikasi editor foto yang hadir dengan banyak fitur serta filter menarik. Aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membuka file RAW dan mengeditnya secara langsung dari aplikasi tersebut.

5. Sayonara Wild Hearts | Simogo/Annapurna

Masuk ke kategori game, ada game Sayonara Wild Hearts besutan Annapurna yang masuk ke daftar ini. Game tersebut merupakan game arcade klasik yang menghadirkan grafis low poly yang cukup artistik.

6. Song of Bloom | Philipp Stollenmayer

Song of Bloom sendiri merupakan salah satu game buatan Philipp Stollenmayer yang terkenal dengan mekanisme fisik yang cukup keren. Bahkan game ini kini menjadi game puzzle nomor 1 di App Store.

7. Where Cards Fall | The Game Band/Snowman

Kemudian ada game Where Cards Fall yang hadir dengan kualitas grafis 3D yang cukup menarik perhatian para pemain. Hadir dengan cerita yang cukup keren, game ini tersedia di iPhone, iPad, dan juga Apple TV.

8. Sky: Children of the Light | Thatgamecompany

Yang terakhir ada Sky: Children of the Light yang menawarkan cerita serta grafis sangat bagus. Game ini juga cocok dimainkan oleh semua kalangan dan kini berhasil berada di posisi 17 sebagai aplikasi keluarga paling populer di App Store.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X