Samsung Galaxy S21 Series Telah Terjual 1 Juta Unit di Kampung Halamannya!

- Selasa, 30 Maret 2021 | 10:55 WIB
Tampilan belakang dari smartphone Samsung Galaxy S21 Ultra (photo/Unsplash/Anh Nhat)
Tampilan belakang dari smartphone Samsung Galaxy S21 Ultra (photo/Unsplash/Anh Nhat)

Pada awal tahun ini Samsung telah meluncurkan lini smartphone flagship barunya yaitu Galaxy S21 Series. Dan kini smartphone tersebut sudah terjual 1 juta unit di kampung halamannya sendiri yaitu Korea Selatan.

Disebutkan bahwa smartphone Galaxy S21 Series berhasil terjual sebanyak 1 juta unit di Korea Selatan dan membutuhkan waktu dua bulan atau lebih tepat 57 hari untuk menempuh pencapaian tersebut.

Penjualan tersebut pun disebut lebih cepat satu bulan daripada penjualan Galaxy S20 tahun lalu namun lebih lambat 10 hari ketimbang Galaxy S10 di tahun 2019.

Selain itu terungkap bahwa model Galaxy S21 biasa menjadi model paling laris dengan pangsa pasar 52% atau sekitar 500.000 unit. Sementara itu Galaxy S21 Ultra ada di posisi kedua dengan pangsa pasar 27%, kemudian Galaxy S21+ dengan persentase 21%.

Kemudian dari seluruh perangkat Galaxy S21 Series yang dijual di Korsel, 20% di antaranya terjual dalam kondisi unlocked sedangkan 60% di antaranya dibeli secara online.

Hal utama yang membuat penjualan Galaxy S21 Series lebih baik ketimbang Galaxy S20 adalah dari spesifkasi dan harganya. Pasalnya dengan harga KRW 999.000 yang lebih rendah dari Galaxy S20 (KRW 1.24 juta), para pembeli Galaxy S21 Series bisa mendapatkan smartphone dengan spesifikasi yang lebih bagus.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X