Xiaomi Mi 11 Resmi Hadir Sebagai Smartphone Pertama dengan Snapdragon 888!

- Selasa, 29 Desember 2020 | 09:02 WIB
Tampilan depan dan belakang dari smartphone Xiaomi Mi 11 terbaru (photo/Xiaomi)
Tampilan depan dan belakang dari smartphone Xiaomi Mi 11 terbaru (photo/Xiaomi)

Di tengah banyaknya vendor smartphone yang menghadirkan smartphone dengan penamaan seperti Pro, Pro Max, hingga Plus, Xiaomi justru tampil beda dan tetap bertahan dengan penamaan yang simpel. Hal ini dibuktikan dari smartphone Mi 11 terbarunya.

Ya, Xiaomi baru saja resmi meluncurkan smartphone Mi 11 yang hadir dengan spesifikasi flagship. Selain itu smartphone ini juga menjadi smartphone pertama yang hadir dengan chipset Snapdragon 888 yang telah diumumkan oleh Qualcomm pada awal Desember lalu.

-
Tampilan depan dan belakang dari smartphone Xiaomi Mi 11 terbaru (photo/Xiaomi)

Hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,81 inci dan beresolusi QHD+, smartphone ini juga mendukung refresh rate hingga 120Hz yang sudah umum terdapat di smartphone flagship tahun 2020 ini.

Xiaomi memadukan Snapdragon 888 di Mi 11 ini dengan pilihan RAM sebesar 8GB atau 12GB serta storage sebesar 256GB. Sayangnya tidak ada slot MicroSD sehingga pengguna tidak bisa menambah kapasitas memori dari smartphone tersebut.

-
Spesifikasi kamera belakang dari Xiaomi Mi 11 (photo/Xiaomi via. GSMArena)

Untuk sektor kamera, Xiaomi Mi 11 menghadirkan setup tiga kamera belakang dengan resolusi 108MP, 13MP ultrawide angle, dan juga 5MP macro lens. Kemudian untuk kamera selfie-nya hadir dengan resolusi 20MP berbentuk punch hole di kiri atas.

Baca Juga: CEO Xiaomi Konfirmasi Kotak Mi 11 Tidak Dibekali dengan Charger Lagi!

Kemudian untuk daya tahannya sendiri, Xiaomi Mi 11 dibekali dengan baterai berkapasitas 4.600 mAh dan sudah mendukung teknologi fast charging sebesar 55W dengan kabel dan 50W dengan wireless. Tapi seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Xiaomi tidak menghadirkan adapter charger di kemasannya.

-
Harga smartphone Xiaomi Mi 11 di Tiongkok (photo/Xiaomi via. GSMArena)

Lalu berapa harga yang ditawarkan untuk Mi 11 ini? Diketahui Xiaomi membanderol smartphone tersebut dengan harga mulai dari CNY3.999 atau setara dengan Rp8,6 jutaan hingga CNY4.699 atau setara dengan Rp10 jutaan. Apakah kalian tertarik membelinya guys?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X