Buktikan Tahan Air, Xiaomi Lakukan Unboxing Mi 11 Ultra dari Dalam Air!

- Jumat, 16 April 2021 | 10:56 WIB
Smartphone Xiaomi Mi 11 Ultra yang di-unbox dari dalam air (photo/Weibo/Xiaomi)
Smartphone Xiaomi Mi 11 Ultra yang di-unbox dari dalam air (photo/Weibo/Xiaomi)

Pada bulan Maret lalu Xiaomi telah meluncurkan smartphone flagship terbarunya yaitu Mi 11 Ultra yang hadir dengan fitur menarik seperti layar sekunder pada bagian belakangnya.

Namun smartphone yang menggunakan Snapdragon 888 dan RAM hinggas 12GB ini juga memiliki fitur lain seperti sertifikasi IP68 yang membuat smartphone ini tahan di berbagai kondisi ekstrem seperti di dalam air.

Baru-baru ini Xiaomi pun membuktikan keunggulan dari smartphonenya dengan melakukan unboxing di dalam air. Ya, smartphone Xiaomi Mi 11 Ultra dibuka dari kotaknya di dalam air yang disebut cukup dalam.


Melalui video yang mereka unggah ke Weibo, terlihat bahwa seorang penyelam membuka kotak dari Mi 11 Ultra ini dari dalam air. Bahkan penyelam ini juga menghidupkan smartphone tersebut dan sempat mengambil foto/video memakai Mi 11 Ultra ini.

Buat kalian yang belum tahu, Mi 11 Ultra ini menjadi varian tertinggi dari Mi 11 Series yang sudah dirilis di akhir tahun 2020 lalu. Smartphone tersebut memiliki setup kamera 50MP Samsung GN2, 48MP Periscope, dan 48MP Ultra-Wide.

Smartphone dengan layar 6,81 inci ini juga memiliki jenis layar AMOLED yang mendukung refresh rate 120Hz. Apakah kalian tertarik untuk membelinya?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X