Gantikan David Silva, Guardiola Tunjuk Phil Foden

- Minggu, 12 Januari 2020 | 20:19 WIB
Phil Foden melakukan selebrasi usai mencetak gol. (REUTERS/Andrew Yates)
Phil Foden melakukan selebrasi usai mencetak gol. (REUTERS/Andrew Yates)

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola tampaknya tak pusing dalam mencari pengganti David Silva di lini tengah. Guardiola telah menunjuk Phil Foden untuk mengisi pos tengah yang akan ditinggalkan David Silva.

Musim 2019/2020 menjadi periode terakhir Silva di Manchester City. Pemain asal Spanyol itu mengumumkan keputusannya itu pada Juni 2019.

Hengkangnya Silva tentu berat bagi Manchester City. Pasalnya Silva menjadi sosok penting untuk City selama ini. Sejak bergabung ke Manchester City, Silva sudah menyumbangkan 13 gelar di seluruh musim.

Walau begitu, Pep Guardiola selaku juru taktik City tak terlalu ambil pusing dengan hengkangnya Silva. Dia sudah mendapatkan pengganti Silva untuk musim depan, yakni Phil Foden.

"Foden pemain luar biasa, tetapi ia masih harus banyak mengembangkan kemampuannya. Terkadang, ia butuh waktu memahami apa yang harus ia lakukan, terkadang Anda harus bersabar," ujar Guardiola.

"Tetapi, Silva akan pergi pada musim ini. Kami tidak akan mencari penggantinya karena kami sudah memiliki Foden. Kami mempercayai Foden. Jika kami tidak percaya padanya, kami mungkin sudah bergerak di bursa transfer untuk mencari pengganti Silva. Tetapi, kami sudah memiliki Foden," lanjutnya.

Foden sendiri adalah jebolan akademisi Manchester City. Dia dipromosikan ke tim utama pada musim 2016/2017. Akan tetapi dia belum mendapat kesempatan bermain di periode tersebut.

Peluangnya tampil bersama City didapat pada musim 2017/2018. Di periode itu dia tampil sebanyak 10 kali di seluruh kompetisi.

Di musim berikutnya, Foden lebih banyak mendapat waktu bermain. Dia sudah tampil sebanyak 26 kali dan menyumbangkan 7 gol.

Foden semakin menunjukkan performa terbaiknya hingga akhirnya mendapat kepercayaan dari Guardiola. Di musim 2019/2020, dia sudah tampil sebanyak 18 kali di semua kompetisi.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X