Hasil MotoGP Italia 2021: Fabio Quartararo Finish di Posisi Pertama

- Senin, 31 Mei 2021 | 10:05 WIB
Pembalap dari tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo (photo/REUTERS/Ciro De Luca)
Pembalap dari tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo (photo/REUTERS/Ciro De Luca)

MotoGP Italia 2021 akhirnya telah selesai digelar. Diketahui bahwa pembalap dari tim Monster Energy Yamaha yaitu Fabio Quartararo berhasil finish di posisi pertama dan kembali menunjukkan performanya.

Diketahui bahwa Quartararo sendiri memang sudah memulai pertandingan ini di posisi terdepan karena dirinya mendapatkan star pertama. Quartararo pun berhasil mempertahankan posisinya sehingga sukses menyelesaikan balapan dengan waktu 41 menit 16,344 detik.

Yang menarik, sebelum balap digelar, pembalap Bastianni diketahui terjatuh saat sesi pemanasan. Diketahui ia terjatuh karena Johann Zarco yang tiba-tiba saja melakukan rem secara mendadak.

Sementara itu, di belakang Fabio Quartararo ada Miguel Oliveira dari tim Redbul KTM Factory Racing yang berhasil finish di posisi kedua dan disusul oleh Joan Mir dan kemudian Johann Zarco.

Di sisi lain, pembalap dari tim Repsol Honda yaitu Marc Marquez lagi-lagi terjatuh pada saat dirinya berada di posisi ke-11. Diketahui Marquez bersenggolan dengan Brad Binder dan nyaris dilindas Francesco Morbidelli.

Dengan ini, maka Fabio Quartararo pun mendapatkan point sebanyak 25 dan semakin menjauhi jaraknya di posisi pertama dari Zarco yang kini berada di posisi 2 dari klasemen sementara dengan 81 poin.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X