BMW Perkenalkan Sepeda Listrik Canggih Diberi Nama BMW i Vision AMBY

- Kamis, 9 September 2021 | 10:57 WIB
Tampilan sepeda listrik BMW i Vision AMBY yang dipamerkan di Munich Motor Show (photo/BMW Motorrad)
Tampilan sepeda listrik BMW i Vision AMBY yang dipamerkan di Munich Motor Show (photo/BMW Motorrad)

Melalui ajang Munich Motor Show, BMW Motorrad resmi memperkenalkan sebuah kendaraan baru berupa sepeda listrik yang diberi nama BMW i Vision AMBY.

Sepeda listrik tersebut hadir dengan teknologi canggih dan juga desain yang membuat pengguna nyaman saat mengendarai sepeda tersebut ke berbagai tujuan.

Selain itu dilihat dari rodanya, sepeda listrik ini tampaknya juga didesain agar bisa melaju di jalanan tanah ataupun offroad. Tentu ini menjadi salah satu keunggulan yang dimiliki oleh sepeda BMW tersebut.

Yang menariknya lagi, BMW ternyata menggunakan bahan daur ulang untuk memproduksi sepeda listrik tersebut.

Diklaim bahwa sepeda listrik ini dapat melaju dengan kecepatan maksimal mencapai 60 kilometer per jam dengan baterai 2 kWh yang terselip di tengah rangka dari sepeda tersebut.

Dengan baterai tersebut, sepeda listrik ini dapa melaju dengan jarak mencapai 300 kilometer untuk kecepatan 25 km/jam atau 75 kilometer di kecepatan 60 km/jam.

Sayangnya pihak BMW tidak memberitahu harga dari sepeda listrik buatanna ini. Pasalnya sepeda tersebut juga baru diperkenalkan di ajang Munich Motor Show kemarin sehingga pihaknya tentu belum siap untuk menjual sepeda tersebut di pasaran.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X