Mobil Ferrari Enzo 2003 Super Langka Ini Terjual Senilai Rp54 Miliar!

- Kamis, 12 Agustus 2021 | 14:01 WIB
Tampilan dari mobil Ferrari Enzo 2003 yang terjual seharga Rp54 miliar (photo/Hammer Price)
Tampilan dari mobil Ferrari Enzo 2003 yang terjual seharga Rp54 miliar (photo/Hammer Price)

Saat ini Ferrari Enzo 2003 menjadi salah satu mobil yang cukup legendaris dari Ferrari. Pasalnya mobil ini dibuat dengan terinspirasi dari mobil balap F1 dan hal tersebut bisa terlihat dari bentuk depan dari mobil Ferrari Enzo 2003 tersebut.

Diproduksi dari tahun 2002 sampai 2004, saat ini ada sekitar 400 mobil Ferrari Enzo yang tersisa dan baru saja salah satu dari mobil tersebut telah terjual dengan harga yang bisa dibilang sangat fantastis.

Disebutkan bahwa mobil Ferrari Enzo 2003 berwarna merah tersebut telah terjual dengan harga US$3,8 juta atau setara dengan Rp54 miliar. Salah satu hal yang membuat harganya mahal selain karena jumlahnya yang tinggal 400 unit adalah dari speedometer-nya.

-
-
-
Tampilan depan dari mobil Ferrari Enzo 2003 yang terjual seharga Rp54 miliar (photo/Hammer Price)

Pasalnya mobil tersebut diketahui masih hadir dalam kondisi yang benar-benar baru dimana speedometer mobil tersebut menunjukkan angka 353 mile atau setara dengan 568 kilometer dan menjadi Ferrari Enzo dengan angka speedometer paling kecil di dunia.

Karena masih dibawa sejauh 568 kilometer, tentunya kondisi mesin dari mobil tersebut masih sangat bagus karena jarang digunakan. Apalagi mobil ini diketahui juga mendapatkan perawatan yang baik.

Tetapi sebenarnya harga Rp54 miliar ini masih belum mengalahkan harga dari Ferrari Enzo yang terjual saat lelang di Rosso Scuderia. Disebutkan bahwa mobil yang pernah dipakai oleh Pope John Paul II tersebut telah terjual dengan harga mencapai US$6 juta.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X