Antisipasi Kabur ke Luar Negeri, Polda Metro Cekal Si Kembar

- Rabu, 14 Juni 2023 | 14:21 WIB
Si Kembar Rihana dan Rihani, pelaku penipuan iPhone. (Instagram/kasusiphonesikembar)
Si Kembar Rihana dan Rihani, pelaku penipuan iPhone. (Instagram/kasusiphonesikembar)

Polda Metro Jaya hingga hari ini masih memburu Rihana dan Rihani, si kembar buronan mereka atas kasus penipuan iPhone hingga penggelapan mobil rental. Terbaru, Polda Metro Jaya melakukan pencekalan terhadap si kembar.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Indrawienny Panjiyoga. Panji menyebut pihaknya saat ini tengah mempersiapkan proses pencekalan terhadap si kembar.

"Ini lagi proses, kita proses pencekalan itu kan kita juga harus mengajukan red notice ke Div Hubinter. Lagi proses semuanya pencekalan," kata AKBP Panji saat dihubungi wartawan, Rabu (14/6/2023).

Baca Juga: Polda Metro Bentuk Tim Khusus untuk Buru Si Kembar Rihana dan Rihani

Lebih jauh, AKBP Panji memastikan jika si kembar belum melarikan ke luar negeri. Informasi ini didapat polisi dari hasil koordinasi dengan pihak imigrasi.

"Tapi yang pasti setelah kita koordinasi dengan imigrasi, dia tidak ada data keberangkatan ke luar negeri," beber Panji.

Tipu-Tipu Si Kembar

Si kembar dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan usai melakukan penipuan penjualan produk Apple. Tak hanya itu, dia juga dilaporkan ke Polres Tangerang Selatan atas kasus penggelapan mobil sewaan.

Dalam kasus ini, Polda Metro Jaya sudah menarik full penanganan kasus itu dari Polres jajaran. Polda Metro bahkan membentuk tim khusus untuk menangani kasus ini.

Baca Juga: Jadi Tersangka Penipuan, Si Kembar Rihana dan Rihani Diburu Polisi

Kekinian, sosok si kembar masih berkeliaran bebas. Polda Metro Jaya sudah memasukan si kembar ke dalam daftar pencarian orang (DPO).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X