Tak Terima Ditertibkan, Padagang Starling Tikam Satpol PP Pakai Gunting!

- Kamis, 23 Februari 2023 | 17:18 WIB
Ilustrasi gunting (FREEPIK/@kstudio)
Ilustrasi gunting (FREEPIK/@kstudio)

Seorang anggota Satpol PP DKI Jakarta berinisial BRW (25) ditikam oleh pedagang kopi keliling atau biasa disebut starling. Korban ditikam menggunakan gunting saat sedang menertibkan pedagang starling tersebut.

Peristiwa itu juga viral di media sosial. Akun instagram @merekamjakarta mengunggah video yang menampilkan pelaku telah diamankan oleh polisi.

Terlihat pula korban dengan luka di bagian tangan kiri. Disebutkan, peristiwa itu terjadi di Jalan MH Thamrin tepatnya di dekat Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (23/2/20223) sekira pukul 11.30 WIB.

Baca Juga: Polres Jakbar Bongkar Jaringan Narkoba Skala Internasional, 277 Kg Disita!

"Tak terima diingatkan agar tak lawan arah, pedagang kopi starling tusuk anggota Satpol PP," tulis akun @merekamjakarta, Kamis (23/2/2023).

Kronologi

Dikonfirmasi, Kapolsek Menteng AKBP Samian membenarkan peristiwa tersebut. Dia menyebut pelaku penikaman sudah ditangkap oleh pihaknya.

"Iya sudah (ditangkap)," kata AKBP Samian.

Samian menyebut peristiwa ini diawali saat Satpol PP tengah bertugas menertibkan pedagang. Salah paham, pelaku langsung menyerang korban menggunakan gunting.

"Pada saat ditertibkan, kemudian ada salah paham, kemudian menyerang petugas. Salah pahamnya mungkin saat ditertibkan tidak terima," papar Samian.

Akibat penikaman itu, korban mengalami luka-luka. Korban juga dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.

Baca Juga: Begini Kondisi Terkini Kapolda Jambi Usai Kecelakaan Helikopter

"Luka di lengan kiri, sudah di bawa ke rumah sakit," pungkasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X