Gubernur Heru Pastikan Bersinergi dengan PUPR untuk Normalisasi Ciliwung

- Rabu, 19 Oktober 2022 | 20:33 WIB
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. (Antara/Gilang Galiartha)
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. (Antara/Gilang Galiartha)

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memastikan akan bersinergi dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, terkait normalisasi sodetan, Kali Ciliwung, dan Cimahi.

"Iya ini ada kaitannya dengan normalisasi sodetan, kalu ciliwung, Cimahi dan seterusnya, dan master plan penanggulangan banjir yang nanti kita Sinergikan," ujar Heru di lobi Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Rabu (19/10/2022).

Selain itu Heru juga mengatakan, Pemprov DKI akan berkoordinasi dengan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) terkait pembebasan lahan untuk normalisasi kali.

Baca Juga: Kebakaran di Masjid Jakarta Islamic Center, Pj Gubernur DKI: Diduga Karena Renovasi Kubah

"Ya nanti kita selesaikan, dalam jangka waktu dekat akan Sinergi dengan menteri ATR/BPN," sambung Heru.

Sebelumnya, Ahmad Riza Patria saat masih menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta menyatakan normalisasi terkendala pembebasaan lahan.

"Sebenarnya banyak yang siap dibeli, tapi setelah dicek masih banyak permasalahan-permasalahan tanahnya, sengketanya, konflik, dan sebagainya. Kita perlu hati-hati," ujar Riza di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (14/10/2022) lalu.

Ia juga menyatakan, Pemprov DKI Jakarta terus melakukan pembebasan setiap tahunnya. Namun, Pemprov DKI menemui sejumlah hambatan.

"Seperti yang kita ketahui permasalahan tanah di DKI Jakarta itu tidak mudah, kita terus membelanjakan penyediaan lahan untuk normalisasi dan itu kita lakukan setiap tahun," pungkas Riza
 

Baca Juga: Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi: BPBD Harus Pastikan Peralatan Siap Hadapi Banjir

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X