Ezra Miller akan Akui Bersalah di Persidangan Terkait Perampokan Mendatang

- Sabtu, 14 Januari 2023 | 10:31 WIB
Ezra Miller (REUTERS/Mario Anzuoni)
Ezra Miller (REUTERS/Mario Anzuoni)

Bintang The Flash, Ezra Miller masih dalam situasi yang sulit atas serangkaian kasus hukum yang menimpanya. Terdekat, dia akan mendatangi persidangan terkait gugatan perampokan.

Menurut laporan NBC News, Ezra Miller nantinya akan mengaku bersalah dalam persidangan tersebut untuk menghindari hukuman penjara yang panjang.

Dengan mengaku bersalah dan membenarkan bahwa dia masuk tanpa izin di hadapan hakim, maka tuduha perampokan dan pencurian akan dibatalkan.

Baca Juga: Komik Film The Flash Ungkap Setelan Baru Ezra Miller, Berubah Drastis

Ketika tuduhan perampokan dan pencurian itu dibatalkan oleh hakim, maka memungkinkan bagi Ezra Miller terhindar dari hukuman penjara.

-
Ezra Miller (REUTERS)

Belum diketahui bagaimana nantinya Ezra Miller mengajukan tuntutan hukumnya yang lain, termasuk perawatan, penculikan, beberapa kasus penyerangan baterai, mengizinkan anak-anak mengakses senjata dan membius anak di bawah umur.

Seperti diketahui, Ezra Miller kembali memainkan The Flash untuk layar lebar yang menandai debut solo mereka di DC Universe setelah membuat debut cameo di Batman v Superman: Dawn of Justice.

Baca Juga: Terancam Hukuman 26 Tahun Penjara, Aktor Ezra Miller Bantah Bobol Rumah Warga

The Flash telah mengalami banyak kontroversi menjelang perilisannya. Hal itu dikarenakan kasus hukum yang menimpa aktor utamanya, Ezra Miller.

Ezra Miller sempat akan dipecat, namun pada akhir The Flash yang meraih rating tinggi pada screening test beberapa waktu lalu siap dirilis pada pertengahan tahun ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X