Neil Druckmann Beberakan Alasan Kenapa Abby Pakai Tongkat Golf di TLOU 2!

- Kamis, 4 Maret 2021 | 14:28 WIB
Karakter Abby saat memegang tongkat golf di The Last of Us Part II (photo/Naughty Dog)
Karakter Abby saat memegang tongkat golf di The Last of Us Part II (photo/Naughty Dog)

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler dari game The Last of Us Part II. Jika sudah memainkan game ini atau ingin mengetahui beritanya, kalian boleh lanjut!


The Last of Us Part II menjadi salah satu game yang cukup sukses di PlayStation pada tahun 2020 kemarin. Pasalnya selain hadir dengan kualitas grafis dan juga gameplay yang fantastis, cerita dari game ini disebut cukup mengundang perbincangan banyak orang.

Salah satu adegan ikonik dari game TLOU II sendiri adalah ketika karakter Joel Miller dibunuh oleh Abby dengan menggunakan tongkat golf. Lantas pasti ada yang bertanya kenapa harus tongkat golf, kenapa tak pisau, balok kayu, atau pistol?

Hal tersebut pun dijawab langsung oleh Neil Druckmann selaku penulis dari The Last of Us Part 2. Druckmann mengatakan bahwa pemilihan tongkat golf ini didasarkan kepada pengalaman masa kecilnya.

Disebutkan bahwa pada umur 16 tahun, Neil Druckmann pernah dipukul kepalanya dengan tongkat golf sehingga ia tertarik menerapkannya di game ini.

"Awalnya saya berencana untuk membuat Abby menusuk Joel dengan menggunakan pisau dari arah belakang. Namun pisau lebih identik dengan Ellie dan kami ingin membuat Abby tampil beda," ucap Neil.

Sekedar informasi, The Last of Us Part II merupakan sekuel dari game The Last of Us yang kini diluncurkan eksklusif di PlayStation. Game tersebut mendapatkan banyak penghargaan dimana salah satu yang paling besar adalah GOTY 2020 dari The Game Awards.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X