Director Final Fantasy XIV Ternyata Ingin Ubah Visual Gamenya, Hanya Saja...

- Senin, 8 Februari 2021 | 11:26 WIB
Trailer ekspansi terbaru Final Fantasy XIV: Endwalker (photo/YouTube/FINAL FANTASY XIV)
Trailer ekspansi terbaru Final Fantasy XIV: Endwalker (photo/YouTube/FINAL FANTASY XIV)

Pengumuman ekspansi terbaru dari Final Fantasy XIV yang bertajuk Endwalker memang membuat pemain merasa sangat senang. Pasalnya meskipun gamenya sudah berusia cukup tua, terdapat konten baru yang dihadirkan untuk membuat pemain tak cepat bosan.

Namun selain konten baru, tentu saja banyak pemain yang berharap Square Enix selaku developer dari game tersebut untuk meningkatkan kualitas grafisnya. Hal ini pun ditanggapi oleh Naoki Yoshida selaku director dan produser dari Final Fantasy XIV.

Yoshida menyebut bahwa dirinya sebenarnya ingin meningkatkan visual dari game yang sudah berusia 8 tahun (sebenarnya 10 tahun) namun karena saat ini banyak konten yang ada di game tersebut membuat prosesnya tidak mudah dilakukan dalam waktu cepat.


Selain itu Yoshida juga mengatakan bahwa kini timnya juga masih lebih berfokus untuk meningkatkan sistem gameplay demi meningkatkan pengalaman bermain. Maka dari itulah peningkatan visual ini bukan menjadi hal yang menjadi fokus utama Square Enix saat ini.

Sekedar informasi, Final Fantasy XIV: Endwalker hadir sebagai ekspansi baru yang membawa pemain untuk bereksplorasi ke Bulan. Terdapat dua job baru yang dapat dipilih pemain, selain itu level cap di game ini juga sudah ditingkatkan dari 80 menjadi 90.

Siapa yang sampai saat ini masih memainkan game Final Fantasy XIV? Tulis di kolom komentar di bawah ya guys!

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Streamer Terkenal Ninja Umumkan Idap Kanker Kulit

Kamis, 28 Maret 2024 | 10:36 WIB
X