Nikmatnya Tajine, Hidangan Khas Maroko yang Wajib Dicoba saat Berkunjung ke Sana

- Rabu, 19 April 2023 | 20:50 WIB
Tajine, makanan khas dari Maroko. (Z Creators/Alan Munandar)
Tajine, makanan khas dari Maroko. (Z Creators/Alan Munandar)

Maroko merupakan sebuah negara yang kaya akan budaya dan kuliner. Salah satu makanan khas yang wajib kamu coba saat berkunjung ke Maroko adalah Tajine.

Tajine adalah sebuah hidangan yang berasal dari Maroko, yang terbuat dari daging, sayuran, dan rempah-rempah. Makanan ini disajikan dalam sebuah mangkuk khas Maroko yang bernama Tajine.

Kelezatan Tajine berasal dari cara memasak yang unik. Hidangan ini dimasak dengan cara memasak perlahan-lahan di atas api kecil.

Sehingga, rempah-rempah yang digunakan benar-benar meresap ke dalam daging dan sayuran. Dengan begitu, aroma dan rasa yang dihasilkan menjadi begitu kaya dan lezat.

-
Tajine juga bisa dilengkapi dengan Kentang. (Z Creators/Alan Munandar).

Baca Juga: Udah Pernah Coba Burger Unta? Datang ke Cafe Clock di Maroko Deh, Bisa Sambil Beramal!

Ada banyak variasi Tajine yang bisa kamu coba di Maroko. Mulai dari Tajine daging sapi, ayam, bahkan ada juga Tajine dengan seafood.

Namun, salah satu Tajine yang paling terkenal dan paling enak di Maroko adalah Tajine lamb shank. Daging kambing empuk, dan rempah-rempah yang lezat membuat hidangan ini menjadi favorit banyak orang.

Selain daging kambing, sayuran seperti kentang, wortel, tomat, dan bawang bombay juga menjadi bahan utama dalam Tajine. Semua bahan tersebut diolah secara hati-hati, dan dipadukan dengan rempah-rempah.

Baca Juga: Membuka Pintu Sejarah dan Kebudayaan Maroko: Menyelami Keindahan Bab Agnaou di Marakesh

-
Tajine yang berisi rempah-rempah dan siap untuk disantap. (Z Creators/Alan Munandar)

Mulai dari rempah-rempah seperti jahe, kayu manis, paprika, dan jintan. Sehingga, masakan ini menghasilkan rasa yang unik dan khas.

Tajine juga biasanya disajikan dengan roti Maroko yang disebut sebagai khobz. Roti ini empuk dan tebal sehingga cocok untuk menyerap kuah dan saus yang dihasilkan oleh Tajine.

Kombinasi antara Tajine dan roti Maroko yang lezat, membuat hidangan ini sangat cocok untuk disantap bersama keluarga dan teman-teman. Gimana, kamu tertarik untuk mencobanya?

Artikel Menarik Lainnya:

Konten ini adalah kiriman dari Z Creators Indozone. Yuk, bikin cerita dan konten serumu, serta dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

Halaman:

Editor: Z Creators

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X