Mengenal Manuk Nom, Makanan Para Sultan yang Disajikan di Nikahan Kaesang dan Erina Gudono

- Sabtu, 10 Desember 2022 | 19:00 WIB
Manuk Nom, sajian Sultan Yogyakarta yang disajikan di acara pernikahan Kaesang dan Erina Gudono. (Instagram/munchthefood)
Manuk Nom, sajian Sultan Yogyakarta yang disajikan di acara pernikahan Kaesang dan Erina Gudono. (Instagram/munchthefood)

Dalam pernikahan Kaesang Pengarep dan Erina Gudono terdapat satu menu makanan yang mencuri perhatian banyak pihak. Menu tersebut disebut-sebut sebagai makanan para sultan di Yogyakarta dahulunya. 

Makanan itu pun diberi nama Manuk Nom, hidangan penutup berupa puding yang dikukus dan terbuat dari tape ketan. 

Dari segi namanya, Manuk Nom bisa diartikan sebagai 'Si Burung Muda'. Namun siapa sangka jika makanan ini terbuat dari tape ketan yang dikukus dan memiliki rasa yang nikmat. 

Baca Juga: 10 Makanan Favorit Orang Indonesia Sambut Tahun Baru 2023, Dijamin Enak Banget!

Dari Instagram @keratonjogja, dijelaskan jika Manuk Nom merupakan salah satu kuliner bersejarah dan kerap disajikan dalam sejumlah acara jamuan keraton mulai tahun 1877 hingga 1921. 

Seiring berjalannya waktu, pada pemerintahannya Sri Sultan Hamengku Bowono VII yakni tahun 1921-1939, Manuk Nom diperkenalkan ke masyarakat luas. 

Tampilan Manuk Nom ini pun unik yakni dengan kedua emping dipasang di kedua sisi membuat sajian ini tampak seperti burung muda yang sedang mengepakkan sayapnya. 

-
Bentuk Manuk Nom, sajian Sultan Yogyakarta yang disajikan di acara pernikahan Kaesang dan Erina Gudono. (Instagram/munchthefood)

Resep Manuk Nom

Daripada bingung membayangkan rasa Manuk Nom seperti apa, mungkin bisa kamu bikin di rumah dengan resep berikut ini. 

Bahan-bahan:

Baca Juga: Disangka Mahal, TikTokers Ini Dibikin Kaget sama Jagung Rp4 Ribuan di Restoran Mewah

1. Tape ketan hijau 400 gram, kemudian peras airnya
2. Susu segar 1 liter atau jika tidak ada bisa diganti santan
3. Gula pasir
4. Kuning telur sebanyak 3 butir dan putih telur 1 butir kemudian dikocok rata
5. Vanili bubuk 1/4 sendok teh
6. Margarin 2 sendok makan
7. Garam 1/4 sendok teh

Cara membuat: 

1. Pertama, campur telur yang sudah dikocok, susu atau santan, vanili, gula, dan tape ketan hijau. Setelah itu aduk adonan hingga merata.

2. Kemudian, oles pinggan tahan panas dengan sedikit margarin, 
lalu tuang adonan. Masukkan sisa margarin di atas Manuk Nom lalu kukus hingga matang.

3. Setelah jadi, sajikan kudapan Manuk Nom tadi dengan beberapa emping goreng.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Resep Tape Ketan Manis Anti Gagal

Kamis, 18 April 2024 | 08:15 WIB
X