Diselip di Bawah Jok Mobil, Uang Rp200 Juta Masih Tetap Diendus Maling

- Sabtu, 7 Maret 2020 | 10:54 WIB
Ilustrasi penjahat (Unsplash/Vipul Uthaiah)
Ilustrasi penjahat (Unsplash/Vipul Uthaiah)

Seorang karyawan berinisial EA (41) ditugaskan oleh perusahaan tempatnya bekerja untuk mengambil uang sebesar Rp 200 juta rupiah di salah satu bank di Cikarang, Kabupaten Bekasi. Nasib sial menimpa EA, uang ratusan juta itu raib digondol maling.

Kabar itu dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus. Yusri mengatakan insiden pencurian  itu terjadi pada Jumat, 6 Maret 2020 sekitar pukul 14.50 WIB di parkiran Bank BNI, Ruko Holywood Junction, Jababeka, Cikarang, Kabupaten Bekasi.

"Benar telah terjadi pencurian di tempat kejadian perkara," kata Kombes Yusri kepada Indozone, Sabtu (7/3/2020).

-
Ilustrasi uang (Unsplash.com/Viacheslav Bublyk)

Insiden itu bermula saat korban ditugaskan oleh perusahaannya untuk mengambil uang Rp200 juta. Korban menaiki mobil menuju ke bank tersebut.

"Korban ditugaskan oleh perusahaan mencairkan uang Rp200 juta. Selesai melakukan pencairan, korban keluar dari bank dan kembali ke mobilnya," ungkap Yusri.

Korban disebutnya menaruh uang di jok depan sebelah kiri. Saat hendak pergi kembali ke kantornya, korban merasa ban mobilnya kempes.

Korban langsung mengecek ban mobil itu tanpa mengunci pintu mobil. Betul saja ban mobil belakang sebelah kiri sudah kempes dan korban menghubungi montir untuk membantunya.

"Selang setengah jam kemudian korban kembali masuk ke dalam mobil dan mendapati kantong plastik yang berisikan uang sudah hilang," papar Yusri.

Atas insiden itu, korban kemudian membuat laporan polisi. Polisi saat ini masih mengusut kasus tersebut dan memburu para pelaku.

"Kasus ditangani Sektor Bekasi Kabupaten," pungkas Yusri.


Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X