Hari Pertama Belajar Tatap Muka, Masih Sedikit Orangtua Izinkan Anaknya ke Sekolah

- Rabu, 7 April 2021 | 13:35 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)
Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebutkan masih sedikit orangtua yang mengizinkan anaknya ke sekolah untuk mengikuti pembelajaran tatap muka yang dimulai hari ini, Rabu (7/4/2021).

"Memang menurut data besarnya masih 20-30 persen siswa yang diizinkan oleh orangtua," ucap Riza di SMKN 2, Jakarta Pusat, Rabu (7/4/2021).

Kendati demikian, politisi Partai Gerindra ini tak mempermasalahkan sedikitnya orangtua yang mengizinkan anak-anak belajar dari sekolah, dan lebih banyak yang masih menginginkan belajar dari rumah.

"Jadi penting sekali perhatian daripada orangtua. Mudah-mudahan kegiatan ini ke depan bisa berlangsung baik," ungkapnya.

Sementara itu, pada peninjauannya ke SMKN 2 Jakarta, Riza Patria mengatakan kalau pembelajaran tatap muka di sekolah diterapkan dengan protokol kesehatan yang ketat guna mencegah penularan virus corona.

BACA JUGA: Polisi Pembunuh Anggota FPI Tak Dihukum Mati, Tapi Dijerat Hukuman Penjara 15 Tahun

"Alhamdulillah berjalan dengan baik semua, fasilitas pendukung mulai dari cuci tangan, kemudian ruang ganti, toilet, sabun," papar Riza Patria.

"Desinfektan juga selalu dilakukan sebelum dan sesudah tatap muka, kemudian para guru mengikuti vaksinasi. Kegiatan ini sangat baik, ternyata cukup mendapat antusias dari anak-anak," tandasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X