Viral Aksi Pungli di Pemandian Aek Sijorni, Pengunjung Dipaksa Bayar 3 Pos

- Kamis, 27 April 2023 | 09:35 WIB
Viral aksi pungli di tempat wisata Aek Sijorni. (TikTok/@budidorassiregarr)
Viral aksi pungli di tempat wisata Aek Sijorni. (TikTok/@budidorassiregarr)

Saat libur lebaran tempat wisata akan ramai dikunjungi masyarakat. Namun sayangnya masih ada saja yang melakukan pungli di tempat wisata.

Belum lama ini viral aksi pungli di destinasi wisata Aek Sijorni. Sejumlah pengunjung di minta untuk membayar tiga pos sekaligus agar bisa masuk ke lokasi wisata.

Baca juga: Kawanan Pungli Pantai Anyer Beraksi saat Lebaran, Bikin Tiket Parkir Bodong

Dalam video yang dibagikan @budidorassiregarr memperlihatkan seorang wanita marah-marah kepada pengelola tempat wisata karena melakukan pungli.

"Pungli di wisata Aek Sijorni. Belum nyampek ke tujuan akhir sudah tiga kali tagih, marah masyarakat memuncak," bunyi keterangan dalam video tersebut, dilihat Indozone Kamis (27/4/2023).

Wanita yang membawa rombongan sebanyak tiga mobil itu merasa tidak terima terus diminta sejumlah uang, padahal belum sampai di tujuan akhir.

"Tiap gang bayar, belum sampai ke tujuan akhir udah beberapa kali bayar. Malu kita, belum lagi parkir kendaraan roda dua biasanya 5rb jadi 10rb. Benhur juga sudah ada punglinya, dulu gak ada itu," bunyi keterangan pada caption.

Video yang dibagikan dua hari lalu itu pun viral, hingga kini sudah ditonton lebih dari 500 ribu pengguna TikTok dan lebih dari 2 ribu komentar.

Baca juga: Cara Ganjar Pranowo Tingkatkan Investasi di Jateng, Terapkan 1 Pintu untuk Cegah Pungli

"Luar biasa memang Aek sijorni ini," komentar salah satu pengguna TikTok.

"Pemerintah daerah dan aparat harus peka terhadap kasus ini," tambah netizen lainnya.

"Lebih baik cari wisata lain masih banyak ko yang lebih bagus," komentar yang lainnya.

Aek Sijorni merupakan tempat wisata alam yang berada di Kecamatan Sayur Matinggi, Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.

Tempat wisata Aek Sijorni berupa Air Terjun bertingkat dengan air jernih karena aliran sungai yang melewati batu cadas dan tidak mengandung lumpur.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X