Jangan Takut Virus Corona, Nikmati 5 Destinasi Menarik di Indonesia

- Senin, 2 Maret 2020 | 20:55 WIB
Wisata Banyuwangi (EASTJAVA.SUPERTRIP)
Wisata Banyuwangi (EASTJAVA.SUPERTRIP)

Kekhawatiran akan serangan virus covid-19 berdampak pada sejumlah destinasi yang ada di seluruh dunia khususnya Asia. Sejumlah wisatawan memilih untuk menunda perjalanannya demi menghindari virus corona. Tapi tenang guys, nggak perlu berkecil hati karena sejumlah daerah di Indonesia masih bisa kamu sambangi untuk liburan dan  berakhir pekan.

Daerah-daerah pilihan ini nggak kalah indah dari destinasi-destinasi wisata populer yang ada di Indonesia lainnya lho. Kamu juga tetap bisa menikmati berbagai acam aktivitas air maupun dataran tinggi dengan fasilitas dan budget terjangkau. Berikut ini beberapa daerah anti-mainstream yang bisa kamu kunjungi.

-
Pontianak, Kalimantan Barat (Wonderful Indonesia)

1. Pontianak, Kalimantan Barat

Berburu kuliner lezat di Pontianak bisa jadi pilihan liburan kamu. Ada berbagai macam menu olahan super nikmat yang bisa kamu temui di sana. Mulai dari es campur, sagu potong kacang merah, bongko, sampai Ce Hun Tiaw.

Selain itu, kamu juga nggak perlu khawatir dengan situasi di Pontianak, posisi wisata kuliner yang strategis akan membuatmu kerasan dan ingin berlama-lama di sana.

-
Kebumen, Jawa Tengah (Wonderful Indonesia)

2. Kebumen, Jawa Tengah

Menepi beberapa kilometer dari Yogyakarta, kamu bisa menikmati indahnya pemandangan di sekitar Benteng Van Der Wijck di Kebumen, Jawa Tengah.

Di sini, kamu bisa menambah pengetahuan seputar zaman penjajahan Belanda. Bukan hanya itu, sejumlah wisata pesisir pantai juga wajib dikunjungi. Pacu adrenalin pada tebing-tebing di Pantai Menganti, pasti seru banget tuh.

-
Kawah Ijen di Banyuwangi, Jawa Timur (Unsplash.com)

3. Banyuwangi, Jawa Timur

Nggak perlu jauh-jauh terbang ke Afrika untuk berpetualang menelusuri padang savana. Kamu bisa datang ke Taman Nasional Baluran, Banyuwangi demi mendapatkan pemandangan serupa.

Salah satu yang terkenal dari Banyuwangi yaitu Kawah Ijen. Sungguh eksotis bisa menikmati flora dan fauna di lahan sekitar 25.000 hektar. Kalau kamu datang di bulan-bulan festival daerah, juga bisa menonton parade Banyuwangi Ethno Carnival.

-
Sabang, Aceh (Kemenpar)

4. Sabang, Aceh

Surga di ujung Indonesia katanya, pesona kota Sabang yang ada di Pulau Weh ini memang sayang untuk dilewatkan. Pemandangan yang indah dan udara yang segar.

Kamu bisa memanjakan mata sekaligus menenangkan diri di Sabang. Nikmati desiran ombak yang berpadu dengan kicauan burung-burung walet. Serta berenang sepuasnya di lautan nan jernih.

-
Tana Toraja (Unsplash.com)

5. Tana Toraja, Sulawesi Selatan

Daerah wisata yang dikenal sebagi Tongkonan ini berlokasi di persawahan yang cantik lengkap dengan susunan rumah-rumah adat yang menjulang tinggi.

Kamu juga bisa mengunjungi wisata Londa yang merupakan area perkuburan yang berada di tebing batu besar di sekitaran pegunungan. Pengalaman seru mengunjungi destinasi yang kental akan nilai-nilai tradisi pasti sulit untuk dilupakan. 


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB
X