Melihat St. Louis Cemetery Pemakaman Kota Mati di New Orleans, Seram tapi Estetik

- Kamis, 3 November 2022 | 20:30 WIB
St. Louis Cemetery, New Orleans. (Instagram/@tripadvisor)
St. Louis Cemetery, New Orleans. (Instagram/@tripadvisor)

Dari namanya, kita semua tahu kalau ini adalah sebuah pemakaman. Namun, yang bikin beda adalah, ini merupakan pemakaman kota mati. 

Pemakaman St. Louis merupakan pemakaman Katolik yang dikenal oleh masyarakat setempat ataupun turis sebagai tempat berhantu paling aktif di New Orleans.

Pemakaman ini dibangun dengan gaya selatan Amerika dengan sebagian besar kuburan di atas tanah.

Baca Juga: Viral Jenazah Dikubur di Pemakaman yang Terendam Banjir, Netizen Heran: Kasihan Mayitnya

Pemakaman ini hanya berjarak satu blok dari French Quarter yang terkenal itu. Dan sampai saat ini, St. Louis adalah pemakaman tertua yang memiliki pemandangan menyeramkan sekaligus cantik dan paling banyak dikunjungi di area metro New Orleans.

-
St. Louis Cemetery, New Orleans. (Instagram/@tripadvisor)

Sebagai pemakaman tertua di New Orleans, sudah ada lebih dari 100.000 mayat yang dimakamkan di sini. Tentunya, hal ini mengundang berbagai kejadian horor yang menciptakan cerita turun-temurun di kalangan masyarakat.

Baca Juga: Bukit Mimizuka: Tempat Pemakaman Unik Khusus untuk Hidung dan Telinga Saja

Salah satu cerita menyeramkan yang paling terkenal dari St. Louis adalah, hantu pendeta wanita bernama Marie Laveau.

Sejarah menceritakan, jika Marie merupakan wanita cantik berbakat yang memiliki ilmu sihir. Meski begitu, masyarakat setempat mencintainya karena ilmu sihir yang Marie miliki digunakan untuk membantu orang-orang.

Akan tetapi, masyarakat pendatang banyak yang tidak mempercayainya, dan mereka bersaksi jika sering melihat penampakan Marie berjalan di sekitar kuburan.

Penulis: Jihan Rienita

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Rekomendasi Penginapan di Sumba Timur, NTT

Selasa, 23 April 2024 | 20:50 WIB

7 Tips Memilih Hotel untuk Liburan Bersama Keluarga

Minggu, 14 April 2024 | 13:10 WIB
X