Desain Kamera dari Samsung Galaxy Note 20 Telah Bocor di Internet!

- Kamis, 21 Mei 2020 | 11:32 WIB
Bocoran tampilan Samsung Galaxy Note 20 (photo/Twitter/@UniverseIce)
Bocoran tampilan Samsung Galaxy Note 20 (photo/Twitter/@UniverseIce)

Samsung saat ini tengah bersiap-siap untuk merilis smartphone flagship barunya yaitu Galaxy Note 20 Series yang hadir dengan sejumlah pembaruan mulai dari dapur pacu, layar, hingga setup kamera.

Nah, baru-baru ini sebuah bocoran baru tentang smartphone baru Samsung tersebut kembali muncul dan dilaporkan oleh salah satu leaker terkenal yang bernama Ice Universe (@UniverseIce).

Melalui akun Twitter miliknya, Ice Universe menampilkan dua buah foto yang menunjukkan setup tiga kamera belakang yang tersusun secara vertikal. Sementara kamera depannya sendiri masih sama seperti generasi sebelumnya.

Terlihat bahwa setup kamera belakang dari Galaxy Note 20 ini cukup mirip seperti setup kamera dari smartphone Samsung Galaxy S20 Plus yang sudah diluncurkan oleh Samsung sejak awal tahun 2020 ini.

Sayangnya belum diketahui komposisi kamera dari smartphone tersebut. Namun terdapat kabar yang mengatakan bahwa salah satu kamera yang terdapat di smartphone tersebut memiliki resolusi 108MP.

Selain itu nantinya Galaxy Note 20 Series ini juga dibekali dengan chipset Snapdragon 865 terbaru dari Qualcomm dengan layar yang memiliki refresh rate hingga 120Hz. Bagaimana, tertarik?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X