The Most Engaging Media For Millennials and GEN Z

Cuan! YouTube akan Bagikan Penghasilan untuk Kreator Short Video Mulai 1 Februari
Ilustrasi Short Video YouTube. (Unsplash/Szabo Viktor)
Tech

Cuan! YouTube akan Bagikan Penghasilan untuk Kreator Short Video Mulai 1 Februari

Selasa, 10 Januari 2023 15:18 WIB 10 Januari 2023, 15:18 WIB

INDOZONE.ID - Kabar gembira untuk para konten kreator nih, YouTube telah mengumumkan bahwa pihaknya akan membagikan penghasilan pendapatan iklan di Short Video mulai 1 Februari 2023 mendatang.

Dikutip The Verge, Selasa (10/1/2023) pengumuman yang membahagiakan ini menyusul janji YouTube dari bulan September 2022 lalu bahwa akan adanya opsi monetisasi yang sedang berada dalam proses pengembangan.

Baca juga: Modal Nonton YouTube Pemuda Sumenep Cuan Hampir Sejuta Per Hari, Rahasianya Simpel Banget!

youtube
Ilustrasi Short Video YouTube. (Unsplash/Christian Wiediger)

Dan pada akhirnya, YouTube mengumumkan perubahan di mana konten kreator dapat memperluas pendapatan mereka dengan memanfaatkan Short Video di platform streaming tersebut.

Iklan merupakan bagian paling penting yang hadir di YouTube dan sebagai pendapatan besar untuk para pembuat konten. Langkah ini telah dilakukan selama bertahun-tahun dan akan mendukung Short Video Iklan.

Baca juga: Keren, Windah Basudara Jadi Top 3 Streamer YouTube Paling Banyak Ditonton!

Nantinya, YouTube akan memperkenalkan sistem modular untuk persyaratan program mitra, di mana seorang kreator dalam program tersebut harus menandatangani perjanjian dasar yang menentukan cara kerja pembayaran.

Sementara untuk monetisasi iklan Short Video, pengguna dapat melakukannya mulai 1 Februari 2023 mendatang. Ini akan memberikan penghasilan tambahan bagi kreator untuk  terus berkembang.

Gimana guys, tertarik untuk tetap jadi konten kreator di YouTube?

Artikel Menarik Lainnya:

TAG
M Fadli
M. Rio Fani
M Fadli
Editor
M. Rio Fani
Writer
ARTIKEL LAINNYA
LOAD MORE

You have reached the end of the list. Want More? #KAMUHARUSTAU

JOIN US
JOIN US