Email Lawas Mark Zuckerberg yang Depak Karyawannya Tersebar Luas, Ini Sebabnya!

- Jumat, 24 Maret 2023 | 08:23 WIB
Mark Zuckerberg. (REUTERS/Leah Millis)
Mark Zuckerberg. (REUTERS/Leah Millis)

Email CEO Meta Platforms Inc Mark Zuckerberg yang meminta seorang karyawan untuk mengundurkan diri, beredar luas dan menjadi bahan perbincangan yang menarik di media sosial, terutama Twitter.

Menurut surat tertanggal 22 September 2010 itu, Zuckerberg dilaporkan kesal setelah seorang karyawan memberitahu portal berita TechCrunch tentang pengembangan smartphone Facebook.

Dia meminta karyawan itu untuk segera mengundurkan diri, karena informasi tersebut tidak akurat dan merugikan perusahaan.

Baca Juga: Mark Zuckerberg Diisukan Mundur dari Jabatannya, Juru Bicara Meta Bilang Gini

Zuckerberg pun menganggap kebocoran itu "merusak reputasi perusahaan" dan termasuk ke dalam "tindakan pengkhianatan".

Email tersebut berbunyi,

"Banyak dari Anda melihat cerita TechCrunch selama akhir pekan yang mengklaim bahwa kami sedang membuat ponsel. Kami tidak sedang membuat ponsel dan saya berbicara panjang lebar di Q&A pada hari Jumat tentang apa yang kami benar-benar lakukan - membangun cara untuk membuat semua ponsel dan aplikasi lebih sosial... Jadi saya meminta siapa pun yang membocorkan ini untuk segera mengundurkan diri. Jika Anda yakin membocorkan informasi internal adalah hal yang pantas, Anda harus keluar. Jika tidak mengundurkan diri, kami hampir pasti akan mengetahui siapa Anda."

-
Mark Zuckerberg. (REUTERS/Stephen Lam)

Jika kita flashback ke tahun 2010, Facebook adalah perusahaan yang sangat berbeda dan tidak memiliki platform populer seperti Instagram dan WhatsApp.

Perusahaan memiliki tujuan untuk memperluas platformnya di seluruh negara yang memiliki sekitar 608 juta pengguna aktif pada tahun 2010. Saat ini, Facebook memiliki lebih dari 2 miliar pengguna.

Di tahun itu pula, terdapat sebuah laporan dari TechCrunch yang melaporkan jika pada intinya Facebook ingin membuat smartphone. Namun, Facebook langsung membantah berita tersebut.

Baca Juga: Facebook Bakal Izinkan Penggunanya Posting Foto Topless: Piye Toh Mark Zuckerberg?

Perusahaan memang meluncurkan dua smartphone, yaitu HTC First pada 2013 dan Facebook Phone by INQ 2011. Namun, kedua ponsel ini tidak terlalu sukses dan penjualannya langsung dihentikan.

Sejak saat itu, perusahaan tidak lagi membuat smartphone dan mengalihkan bisnisnya ke media lain demi mendapatkan cuan yang lebih besar.

Halaman:

Editor: Gema Trisna Yudha

Tags

Rekomendasi

Terkini

X