BSI Diserang Hacker, Polri Tunggu Laporan Polisi

- Rabu, 17 Mei 2023 | 15:05 WIB
Ilustrasi. Sejumlah nasabah melakukan transaksi di mesin ATM BSI ( ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas)
Ilustrasi. Sejumlah nasabah melakukan transaksi di mesin ATM BSI ( ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas)

PT Bank Syariah Indonesia (BSI) diserang hacker hingga diklaim berhasil membocorkan data bank. Terkait dengan ini, Mabes Polri sendiri menunggu pihak korban dalam hal ini BSI untuk melaporkan kasus ini secara resmi ke kepolisian agar bisa diselidiki.

"Sampai dengan hari ini dari pihak kepolisian belum menerima laporan khusus atau laporan yang Terkait dengan masalah BSI tersebut," kata Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Sandi Nugroho kepada wartawan, Rabu (17/5/2023).

Irjen Sandi kemudian mengimbau kepada pihak korban untuk segera melaporkan kasus ini secara resmi ke polisi. Tujuanya agar polisi bisa dengan mudah mengusut kasus tersebut.

Baca juga: LockBit Bocorkan Data, Peringatkan Nasabah: Jangan Dipakai, BSI Gak Bisa Lindungi Duitmu!

"Namun demikian kami masih menunggu laporan lebih lanjut supaya menjadi dasar bagi kepolisian untuk melakukan upaya-upaya yang lain," beber Sandi.

Bareskrim Sudah Turun Tangan

-
Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Sandi Nugroho. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).

Lebih jauh, jenderal polisi bintang dua itu menyebut Bareskrim Polri sudah turun tangan ihwal kasus tersebut. Turun tangan dalan artian mengumpulkan data-data terkait kasus ini.

Baca juga: BSI Tak Bayar Tebusan, Data Pribadi Karyawan dan Nasabah Mulai Dibocorkan

"Kalau secara pribadi atau mungkin tim dari Direktorat Siber tentunya sudah mengumpulkan data-data terkait hal tersebut supaya nantinya kalau ada pertanyaan, ada laporan lebih lanjut pihak Siber juga bisa menindaklanjuti segera mungkin," kata Sandi.

Sebelumnya, layanan BSI sempat mengalami gangguan. Serangan terhadap BSI dilakukan oleh kelompok peretas yang mengaku telah meretas data pribadi nasabah BSI

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X