3 Mahasiswa UNAIR Buat Alat Yang Dapat Ubah Polisi Tidur Jadi Listrik

- Kamis, 1 Agustus 2019 | 19:20 WIB
photo/SmartBumps.com
photo/SmartBumps.com

Belum lama ini tiga orang mahasiwa dari Universitas Airlangga (UNAIR) diketahui telah berhasil mengembangkan sebuah prototype dari alat yang dapat mengubah polisi tidur menjadi energi listrik.

Para mahasiwa dari Fakultas Sains dan Teknologi (FST) tersebut membuat sebuah alat yang diberi nama EYE-SEER (Eco - Friendly Speedbump Energy Resource). Nantinya alat ini akan dipasang ke polisi tidur.

Cara kerja dari alat ini bisa dibilang cukup mudah dimengerti. Nantinya polisi tidur yang dilengkapi oleh alat tersebut akan memanfaatkan tekanan yang didapat dari kendaraan yang melintasi polisi tidur tersebut dan mengubahnya menjadi energi listrik.

Salah satu pembuat alat tersebut, Fajar mengatakan bahwa EYE-SEER sendiri dibuat karena saat ini energi bahan bakar fosil semakin meningkat. Maka dari itu mereka terinspirasi untuk membuat sebuah alat yang dapat menghasilkan listrik tanpa menimbulkan efek negatif.

Apalagi dengan semakin banyaknya kendaraan seperti mobil dan juga motor di Indonesia saat ini membuat mereka menjadi terinspirasi untuk membuat alat yang dapat mengubah tekanan di polisi tidur menjadi energi listrik yang berguna.

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X