Jokowi Minta Anies Sulap Transportasi Umum Jadi Serba Listrik

- Kamis, 1 Agustus 2019 | 11:37 WIB
Ilustrasi (ANTARA/Risky Andrianto).
Ilustrasi (ANTARA/Risky Andrianto).

Presiden Joko Widodo meminta Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyulap transportasi umum ibu kota menjadi berbasis listrik. Jokowi ingin Anies segera memulai migrasi itu demi mengatasi polusi udara Jakarta. 

Jokowi bakal menyampaikan gagasannya langsung kepada sang petahana. Dia ingin warga ibu kota menjalani hidup dengan nyaman karena menghirup udar bebas polusi. 

"Paling tidak transportasi umum, bus-bus listrik dan taksi listrik. Sepeda motor yang sudah kita bisa produksi mulai listrik," kata Jokowi di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta Pusat, Kamis (1/8/2019).

Jokowi pun mendorong masyarakat beralih ke angkutan massal. Selain itu, dia juga meminta Anies menyiapkan sejumlah program agar publik tidak lagi menggunakan kendaraan pribadi.

"Apakah lewat electronic road pricing yang segera dimulai sehingga orang mau tidak mau masuk ke tranportasi umum massal," tutur Jokowi

Kualitas udara Jakarta terus menjadi sorotan. Terkini, Anies menuding aktivitas kendaraan berat dalam proyek Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) menyebabkan tingginya polusi udara di wilayah Jakarta, khususnya daerah selatan. 

"Salah satu kecurigaan, nanti kami ingin bicara dengan pengelola jalan tol, adalah di jalur-jalur JORR dan sekitarnya, pada malam hari itu justru terjadi kepadatan kendaraan-kendaraan berat yang volumenya cukup besar," tutur Anies. 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X