Yamaha Harus Segera Amankan Fabio Quartararo

- Jumat, 4 Oktober 2019 | 16:05 WIB
Yamaha harus bergerak cepat amankan Fabio Quartararo. (Instagram/@fabioquartararo20)
Yamaha harus bergerak cepat amankan Fabio Quartararo. (Instagram/@fabioquartararo20)

Performa Fabio Quartararo yang mencuri perhatian pada musim ini dengan berhasil naik empat podium di MotoGP Catalunya, Belanda, Austria dan San Marino membuat Yamaha harus segera mengambil sikap terhadap masa depan dirinya.

Quartararo disebut sebagai salah satu pembalap yang memiliki karier cemerlang di MotoGP. Bahkan namanya kini dijagokan menjadi rookie terbaik MotoGP 2019 dengan bekal duduk di peringkat 7 klasemen sementara MotoGP 2019.

-
Fabio Quartararo. (Instagram/@fabioquartararo20)

Bahkan oleh seorang legenda MotoGP, Giacomo Agostini, pembalap asal Prancis itu digadang-gadang sebagai pengganti Valentino Rossi di Yamaha ketika sang pembalap itu memutuskan pensiun dimasa datang.

"Yamaha harus segera memberi kontrak resmi kepada Quartararo, atau dia akan pergi," kata Agostini.

Sekedar info, kontrak Rossi dengan Yamaha sendiri akan habis di penghujung musim 2020. Sampai saat ini belum ada kejelasan apakah Rossi akan dapat perpanjangan kontrak atau bahkan akan pensiun.

Namun apapun yang terjadi, Yamaha harus bergerak cepat untuk mengamankan tanda tangan Quartararo, atau jika tidak, Yamaha akan kehilangan salah satu talenta berbakatnya di arena balap.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X