Eko Setyawan Jadi Exco PSSI Era Erick Thohir: Siap Kerja untuk Sepak Bola Indonesia

- Sabtu, 18 Februari 2023 | 15:28 WIB
Eko Setyawan (Dok Pribadi)
Eko Setyawan (Dok Pribadi)

Pemilik Farmel Isvil Footbal Academy, Eko Setyawan akhirnya terpilih sebagai Komite Eksekutif Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) atau Exco PSSI periode 2023-2027 yang diketuai Erick Thohir setelah terpilih dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 2023 pada Kamis (16/2/2023).

Eko Setyawan secara mengejutkan menjadi salah satu calon terpilih yang mendapatkan angka tertinggi lolos pertama dengan tujuh 7 calon lainya. Dari 12 kursi anggota komite eksekutif yang diperebutkan sisa lima 5 kursi yang belum terisi atau calon belum mendapatkan 50%+1 maka dilakukan pemilihan ulang putaran kedua.

Diketahui yang lolos pada putaran pertama yaitu; Eko Setyawan, Endri Erawan, Rudi Yulianto, Vivin S, Sumardji, Muhamad, Juni Rahman. Sementara yang lolos pada putaran kedua: Pieter Tanuri, Hasnur Sulaiman, Khairul, Arya Sinulingga, Ahmad Riyad hingga melengkapi daftar 12 anggota exco PSSI 2023-2027.

Terpilih lima Exco pendatang baru dan tujuh adalah orang lama yang sebelumnya sudah menjabat sebagai Komite Eksekutif, mereka diharapkan dapat memberikan perubahan baik di sepak bola indonesia mendatang.

-
Eko Setyawan dan Ramdan Alamsyah (Dok Pribadi)

BACA JUGA: Erick Thohir Resmi Jadi Ketum PSSI, Begini Reaksi Presiden FIFA

Dalam kesempatan tersebut, Eko menyampaikan terima kasih kepada seluruh voter asprov dan klub serta asosiasi yang sudah memilihnya dan  percaya pada dirinya.

"Ini adalah amanah dan tantangan yang harus dijalankan dengan sungguh-sungguh. Ini bukan panggung ajang unjuk diri, namun ini adalah tanggung jawab yang harus dilaksanakan dengan baik," kata Eko di Jakarta, baru-baru ini.

Eko juga menambahkan dukungan serta saran dari semua Asprov seluruh Indonesia dan club itu juga sangat penting untuk persepakbolaan Indonesia bisa maju.

"Voter dan masyarakat sangat berharap kepada kita yang ada di federasi untuk melakukan hal baru, tentunya demi kemajuan sepak bola Indonesia. Bersama ketua umum Erick Thohir dan wakil ketua umum serta anggota Komite Eksekutif yang lain, saya sangat yakin PSSI ke depan akan maju," jelas Eko.

BACA JUGA: Sudah Resmi Terpilih, Berapa Sih Gaji Erick Thohir sebagai Ketum PSSI?

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Juara La Liga, Real Madrid Rengkuh Trofi ke 36!

Minggu, 5 Mei 2024 | 11:00 WIB
X