Bawa Portugal Bantai Liechtenstein, Ronaldo Cetak 2 Rekor Bersejarah!

- Jumat, 24 Maret 2023 | 10:32 WIB
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo. (REUTERS/Pedro Nunes)
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo. (REUTERS/Pedro Nunes)

Timnas Portugal berhasil meraih kemenangan telak kala menjalani laga Grup J babak Kualifikasi Piala Eropa 2024. Melawan Liechtenstein, Portugal mampu menang dengan skor telak

Dalam laga yang dimainkan di Estadio Jose Alvalade, Lisbon, Jumat (24/3/2023) dini hari WIB, Timnas Portugal memang tampil sangat dominan. Timnas Portugal pun berhasil menyudahi laga kontra Liechtenstein dengan kemenangan 4-0.

Keempat gol kemenangan Timnas Portugal atas Liechtenstein sendiri berhasil disarangkan oleh Joao Cancelo (8'), Bernardo Silva (48'), dan Cristiano Ronaldo (51', 63').

Baca Juga: Di Luar Dugaan, Marahnya Cristiano Ronaldo Bisa Selamatkan Nyawa Seorang Bayi

Ronaldo Cetak 2 Rekor Bersejarah

-
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo. (REUTERS/Pedro Nunes)

Seusai laga kontra Liechtenstein, Ronaldo pun berhasil mencetak rekor bersejarah sepanjang kariernya membela Timnas Portugal. Ya, Ronaldo kini tercatat sebagai pemain terbanyak yang bermain di pertandingan internasional dengan 197 laga.

Ronaldo berhasil melewati rekor dari pemain legendaris Kuwait, yakni Bader Al-Mutawa, yang mengoleksi 195 penampilan di kancah internasional sepanjang karier sepak bola profesionalnya. 

Baca Juga: Gak Nyesal Tinggalkan MU, Cristiano Ronaldo: Sekarang Saya Pria yang Lebih Baik

Selain itu, Ronaldo juga berhasil selalu mencetak gol untuk Timnas Portugal semenjak mencetak gol debutnya pada 2004 silam. Tercatat, sudah 20 tahun Ronaldo selalu mencetak gol untuk Timna Portugal.

"Sejak mencetak gol internasional pertamanya pada tahun 2004, Cristiano Ronaldo kini telah mencetak gol dalam 20 tahun berturut-turut untuk Portugal," seperti INDOZONE sadur dari BR Football.

Berkat kemenangan atas Liechtenstein membuat Timnas Portugal pun kini memuncaki klasemen sementara Grup J Kualifikasi Piala Eropa 2024. Timnas Portugal unggul agresivitas gol dari Bosnia & Herzegovina yang berada di posisi kedua.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X