Keren Abis Koreo Suporter AC Milan di Liga Champions, DNA Eropa Nih Bos!

- Kamis, 13 April 2023 | 09:33 WIB
AC Milan vs Napoli di ajang Liga Champions 2022/2023 (REUTERS/Daniele Mascolo)
AC Milan vs Napoli di ajang Liga Champions 2022/2023 (REUTERS/Daniele Mascolo)

Pertandingan AC Milan vs Napoli pada laga leg pertama perempat final Liga Champions 2022/2023 baru saja dimainkan Kamis (13/4/2023) dini hari WIB. Selain duel panas kedua tim, momen menarik yang tersaji semalam adalah penampilan koreo dari suporter AC Milan yang memadati San Siro.

AC Milan Tunjukkan DNA Eropa

AC Milan sejatinya sudah cukup lama absen dari gelaran Liga Champions karena penampilan buruk mereka di kancah domestik. Rossoneri baru kembali merasakan atmosfer Liga Champions pada musim 2021/2022.

Dengan demikian, musim 2022/2023 ini adalah musim kedua Milan main di Liga Champions setelah kebangkitan mereka. Menariknya, Milan langsung mampu melaju jauh hingga babak perempat final seperti sekarang.

AC Milan sendiri merupakan klub Liga Italia dengan jumlah trofi Liga Champions terbanyak, yakni tujuh. Jumlah tersebut juga menjadikan Milan sebagai klub kedua yang paling sering menjuarai Liga Champions setelah Real Madrid.

Baca Juga: Hasil Liga Champions 2022/2023 Semalam: Real Madrid Bungkam Chelsea, AC Milan Menang Tipis

Ini tentu menjadi kebanggaan bagi suporter AC Milan. Maka dari itu, dalam korea yang mereka tampilkan melawan Napoli semalam, suporter Milan membentuk gambar berupa trofi Liga Champions dengan angka 7 di tengahnya.

Tak hanya itu, di sisi seberang juga terdapat koreo untuk mengintimidasi Napoli. Mereka menampilkan sesosok Setan Merah yang hendak mencengkeram bocah bertopeng. Cek videonya di sini.

-
Koreo suporter AC Milan saat melawan Napoli di Liga Champions (REUTERS/Alberto Lingria)

 

Setan Merah tersebut tentunya cerminan AC Milan, sedangkan bocah bertopeng ditujukan sebagai gambaran Napoli. Sebagai informasi, topeng yang digunakan bocah tersebut adalah ikon dari penyerang andalan Napoli, Victor Osimhen.

Baca Juga: Demi Bawa Pulang Lionel Messi, Barcelona Siap 'Tumbalkan' 7 Bintangnya

AC Milan Tekuk Napoli

AC Milan mungkin terseok-seok di Liga Italia musim ini. Mereka bahkan hampir mustahil mengejar perolehan poin Napoli yang ada di puncak klasemen sementara. Namun di kancah Eropa, Milan bukanlah tim yang bisa diremehkan. Rossoneri punya sejarah panjang dan besar di Liga Champions.

Laga melawan Napoli semalam dimenangkan oleh Milan dengan skor 1-0. Adapun gol semata wayang tuan rumah dicetak oleh Ismael Bennacer menit ke-40. Selanjutnya leg kedua akan dimainkan di kandang Napoli, Rabu (19/4/2023) dini hari WIB.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X