Unstoppable! Haaland Cetak 28 Gol dalam 22 Pertandingan Liga Champions

- Kamis, 6 Oktober 2022 | 09:09 WIB
Erling Haaland. (REUTERS/Lee Smith)
Erling Haaland. (REUTERS/Lee Smith)

Penyerang bintang Manchester City, Erling Haaland semakin tak terbendung. Terbaru, Haaland membuat rekor dengan mencetak 28 gol dalam hanya 22 pertandingan Liga Champions.

Haaland menjadi bintang kemenangan City atas FC Copenhagen dalam laga matchday ke-3 Grup G Liga Champions, Kamis (6/10/2022) dini hari WIB.

Bermain di Etihad Stadium, tuan rumah menghajar tamunya dengan skor 5-0 yang mana Haaland menyumbang 2 gol.

Tiga gol lainnya masing-masing lahir dari gol bunuh diri Davit Khocholava, eksekusi penalti Riyad Mahrez dan Julian Alvarez.

Baca Juga: Hattrick 2 Kali Beruntun, Haaland Lampaui Rekor Legenda Manchester City

Brace Haaland di pertandingan itu menambah pundi-pundi golnya yang sudah mencapai 19 untuk City di semua kompetisi.

Menariknya lagi, pemain internasional Norwegia itu sudah mencetak 28 gol hanya dalam 22 penampilan di kompetisi kasta tertinggi Eropa.

Dia pun menyamai lalu menyalip rekor dua striker legendaris Barcelona yakni Rivaldo dan Luis Suarez dalam pertandingan yang sama di usia 22 tahun.

Baca Juga: Haaland dan Julian Alvarez Sengaja Bikin Kiper Ederson Stres saat Manchester City Latihan

Rentetan gol Haaland bermula sejak ia mencetak 8 gol untuk RB Salzburg di musim 2019/2020. Kemudian 15 selama berkostum Borussia Dortmund dan 5 untuk Manchester City.

Koleksi 28 gol Haaland itu menempatkannya di urutan ke-33 dalam peringkat sepanjang masa, sejajar dengan Ryan Giggs dan Jean-Pierre Papin.

Sebelumnya, hari Minggu (2/10/2022) lalu, pemain berusia 22 tahun itu baru mencetak hattrick dalam Derby Manchester di Etihad yang membuatnya memuncaki daftar top skor sementara Liga Premier Inggris dengan 14 gol.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X