Ini Alasan Marko Simic Mau Bertahan di Persija

- Kamis, 19 Desember 2019 | 11:33 WIB
Marko Simic. (Instagram/@markosimic_77)
Marko Simic. (Instagram/@markosimic_77)

Marko Simic secara resmi telah menandatangani kontrak panjang berdurasi 3 tahun dengan klub berjuluk 'Macan Kemayoran'.

Performa apik yang diperlihatkan bomber asal Kroasia itu di musim ini jadi salah satu dasar Persija Jakarta memagarinya dengan kontrak panjang.

Perpanjangan kontrak ini disambut antusias oleh pemain berjuluk 'Super Simic' ini. Salah satu alasan mengapa ia ingin bertahan begitu lama dengan Persija adalah kecintaannya yang begitu besar terhadap klub ibu kota ini.

"Ini adalah puncak karier dan sangat bangga saat ini. Sebelumnya saya sudah berdoa dan berharap sejak lama dan akhirnya saya bisa tinggal di sini untuk 3 tahun ke depan. tentunya ini sangat menyenangkan," kata Simic.

Dengan kontrak panjang ini ia siap membayar kepercayaan yang diberikan manajemen dengan mengembalikan Persija ke jalur semestinya.

"Saya harap tim ini akan berkembang di musim mendatang dan kami akan mulai bemain kembali layaknya juara 2018 lalu. Saya juga berharap hasil yang lebih baik lagi dari pada musim ini," tambahnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by MARKO SIMIC (@markosimic_77) on

Kontrak panjang yang diterima Simic merupakan langkah serius Persija untuk membangun dan membangkitkan kekuatan di musim depan.

"Simic bermain sangat baik di kompetisi tahun ini. Ia juga memiliki komitmen yang kuat untuk bertahan di Persija dan berjuang bersama," ucap CEO Persija Ferry Paulus.

"Maka kami putuskan memperpanjang kontrak Marko Simic untuk tiga tahun ke depan," tegasnya.

Perpanjangan kontrak ini dirasa sangat pantas didapat Simic. Kendati klubnya saat ini terseok-seok di papan bawah klasemen, namun Simic tetap menunjukan kelasnya sebagai striker papan atas dengan bertengger di puncak daftar pencetak gol terbanyak Liga 1 dengan 28 gol.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X