Terungkap! Ada Doa Kuat Pemain Muslim Sevilla di Balik Gol Bunuh Diri Harry Maguire

- Sabtu, 15 April 2023 | 13:33 WIB
Kapten Manchester United, Harry Maguire, membelokkan arah bola pemain Sevilla (REUTERS/Lee Smith)
Kapten Manchester United, Harry Maguire, membelokkan arah bola pemain Sevilla (REUTERS/Lee Smith)

Manchester United gagal menang melawan Sevilla di laga leg pertama peremepat final Liga Europa 2022/2023. Penyebabnya adalah kapten mereka, Harry Maguire, mencetak gol bunuh diri di masa injury time.

Harry Maguire Bunuh Diri

Harry Maguire pada awalnya tidak dimainkan dalam pertandingan yang berlangsung di Old Trafford, Jumat (14/4/2023) dini hari WIB. Namun, ia dimasukkan pada babak kedua untuk menggantikan Raphael Varane yang mengalami cedera.

Ketika itu MU sebetulnya sudah unggul 2-0 berkat brace yang dicetak Marcel Sabitzer di babak pertama. Namun, pada menit ke-84 Tyrell Malacia mencetak gol bunuh diri saat mencoba menghalau sepakan pemain Sevilla. Skor pun berubah 2-1.

Keadaan ini lantas diperparah oleh Maguire. Pasalnya, pemain langanan Timnas Inggris itu juga mencetak gol bunuh diri pada masa injury time yang membuat laga berakhir dengan skor 2-2.

Baca Juga: Lisandro Martinez Absen Sampai Akhir Musim, MU Kembali Andalkan Duet Maguire-Lindelof!

Harry Maguire pada awalnya berusaha menghalau sundulan yang dilepaskan pemain Sevilla, Youssef En-Nesyri. Sundulan En-Nesyri itu sendiri sebetulnya tak mengarah ke gawang MU.

Namun, karena bola mengenai kepala Maguire, arah si kulit bundar pun berubah hingga masuk ke dalam gawang. David De Gea yang sudah terkecoh tak bisa melakukan penyelamatan.

Baca Juga: Usai Dihajar Lebanon, Indra Sjafri Beberkan Kelemahan Utama Timnas Indonesia U-22

Doa Kuat Pemain Muslim Sevilla

Youssef En-Nesyri bisa dibilang menjadi pahlawan Sevilla di laga tersebut. Pemain berpaspor Maroko tersebut masuk sebagai pengganti di menit ke-67 untuk menggantikan Erik Lamela.

Menariknya, En-Nesyri yang beragama Islam sempat tertangkap kamera sedang berdoa dengan menengadahkan kedua tangan di pinggir lapangan sebelum ikut bertanding. Bahkan, saat pelatih Sevilla memberi instruksi, En-Nesyri tetap melanjutkan berdoa. Cek videonya di sini.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X