Panas! Jelang MotoGP San Marino, Fabio Quartararo Sindir Francesco Bagnaia

- Selasa, 23 Agustus 2022 | 23:15 WIB
Fabio Quartararo (kanan) dan Francesco Bagnaia (Kiri) saat adu balap di ajang MotoGP. (Dok. MotoGP)
Fabio Quartararo (kanan) dan Francesco Bagnaia (Kiri) saat adu balap di ajang MotoGP. (Dok. MotoGP)

Aura persaingan antara Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia mulai terasa jelang MotoGP San Marino 2022 yang akan dilaksanakan pada tanggal 4 September 2022 mendatang.

Dalam sebuah kesempatan, Quartararo kedapatan menyindir Bagnaia yang meminta bantuan kepada Valentino Rossi dan Casey Stoner untuk dapat menjuarai race MotoGP Austria akhir pekan lalu (21/8/2022).

Baca Juga: Apes! Joan Mir Cedera Parah di MotoGP Austria 2022, Bakal Absen Panjang?

"Seperti Bagnaia, saya juga akan bertanya kepada Valentino Rossi sebelum balapan, atau bertanya kepada Casey Stoner di San Marino nanti," kata Quartararo, dikutip dari Paddock GP.

Lebih lanjut, El Diablo tidak akan tinggal diam dan akan bekerja dengan keras untuk menjaga kansnya dalam merebut titel juara dunia MotoGP musim 2022.

"Saya tak akan tinggal diam, Bagnaia dan Ducati pasti sudah menyiapkan strategi sampai akhir musim, saya harus bisa mempertahankan peringkat pertama klasemen ini," tambahnya.

Diketahui, tepat sebelum GP Austria dimulai Pecco mengaku sempat menghubungi Valentino Rossi dan Casey Stoner untuk memberikan tips-tips kepadanya agar dapat merajai sirkuit Red Bull Ring.

Ia pun merasa tips yang diberikan Stoner kepadanya sangat bermanfaat. Hanya saja, Pecco merasa sangat menyesal karena tidak mengikuti arahan dari The Doctor dalam sektor pemilihan ban.

“Casey (Stoner) membantu pada Jumat. Dia membuat saya memahami beberapa hal. Dia meneruskan pengetahuannya kepada saya, itu memang bekerja,” ujar Francesco Bagnaia, melansir dari GPOne.

“Saya memang menghubunginya (Rossi). Sebagai mentor saya, Valentino (Rossi) memberikan saran mengenai pemilihan ban. Dia memberitahu untuk tidak memilih ban depan berkompon lunak, tetapi saya justru memakainya. Dia benar, pilihan itu tidak tepat,” imbuhnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X