Cerita Korban Penipuan Wowon, Selamat dari Pembunuhan tapi Merugi Rp288 Juta

- Kamis, 26 Januari 2023 | 17:53 WIB
Pelaku pembunuhan berantai Wowon Cs. (Dok. Polda Metro Jaya)
Pelaku pembunuhan berantai Wowon Cs. (Dok. Polda Metro Jaya)

Polda Metro Jaya membeberkan cerita dari dua orang atas nama Hana dan Aslem, saksi korban penipuan penggandaan uang dari Wowon cs. Meski merugi hingga ratusan juta, kedua korban berhasil lolos dari maut.

"Dari hasil pemeriksaan terhadap dua saksi diketahui bahwa untuk mayoritas korban diperkenalkan modus penggadaan uang ini dari Yeni dan Siti," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo kepada wartawan, Kamis (26/1/2023).

Untuk korban Aslem, Kombes Truno menyebut dia sudah mengikuti penggandaan uang Wowon selama enam tahun. Kerugian Aslem bahkan mencapai ratusan juta.

"Untuk Aslem diketahui telah mengikuti penggandaan uang ini selama enam tahun yang bersangkutan bekerja dengan kerugian sekitar Rp288 juta," beber Truno.

Sedangkan saksi Hana disebut Truno hanya mengikuti penggandaan uang selama dua tahun. Hana sendiri merupakan tenaga kerja wanita (TKW).

Baca Juga: Mangkir RDPU, Komisi VI Sebut Meikarta Lecehkan DPR

"Untuk Hana telah mengikuti penggandaan uang selama dua tahun dengan kerugian sekitar Rp75 juta. Kedua saksi shock karena hilang dana dan mendengar kejadian ini," kata Truno.

Terpisah, Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Panjiyoga menyebut jika Hana sempat nyaris menjadi korban pembunuhan dari sindikat ini. Kala itu, Hana dipanggil untuk datang ke rumah salah satu tersangka pada 29 Desember 2022.

Baca Juga: Datang ke Sekber Gerindra-PKB saat AHY Nyatakan Dukung Anies, NasDem: Kebetulan

"Hana baru ke Cianjur pada 8 Januari 2023. Sesampainya di sana yang bersangkutan tidak bertemu dengan Dede di rumahnya dengan alasan Dede sudah satu Minggu tidak pulang ke rumah," kata Panji.

"Diketahui dari keterangan Dede bahwa terkait dengan kedatangan Hana tanggal 28 sampai 29 tersebut adalah rencananya akan dieksekusi oleh Dulloh," pungkas Panji.

Artikel Menarik Lainnya:

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X