Wartawan Mendadak Jadi Kapolsek, Polda Jateng Angkat Bicara

- Rabu, 14 Desember 2022 | 14:48 WIB
Ilustrasi wartawan. (FREEPIK)
Ilustrasi wartawan. (FREEPIK)

Polda Jawa Tengah (Jateng) memberikan penjelasan terkait hebohnya mantan wartawan yang mendadak menjadi Kapolsek Kradenan usai belasan tahun menjadi jurnalis. Polda Jateng membenarkan jika Iptu Umbaran merupakan anggota Polri dan pernah menjadi wartawan.

"Iptu Umbaran betul anggota Polri dan benar  pernah bekerja sebagai kontributor di TVRI Jateng untuk wilayah Pati," kata Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Iqbal Alqudusy dalam keteranganya kepada wartawan, Rabu (14/12/2022).

Baca JugaFraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Kritik Komunikasi Pj Gubernur dengan DPRD, Kenapa Ya?

Iqbal mengungkap jika Iptu Umbaran bukan sebagai karyawan tetap di TVRI. Iptu Umbaran sendiri pernah ditugaskan sebagai Intel hingga tugasnya berakhir pada tahun 2021.

"Dia pernah ditugaskan melaksanakan tugas intelijen di wilayah Blora. Januari Tahun 2021 penugasan tersebut selesai dan dia pindah menjadi organik Polres Blora sebagai Kanit Intel di Polres Blora selanjutnya diangkat sebagai Wakapolsek Blora," beber Iqbal.

Baca Juga: Mantan Dirjen Kemendag Beberkan Penyebab Kelangkaan Minyak Goreng 

Lebih jauh, Iqbal menyebut pada bulan ini, anggota tersebut kini resmi menjabat sebagai Kapolsek. Tidak ada pemberhentian ataupun pencopotan terhadap Iptu Umbaran.

"Bersama ini disampaikan isu pencopotan yang bersangkutan dari jabatannya selaku Kapolsek tidak benar. Saat ini dia masih melaksanakan tugas di jabatan barunya Kapolsek kradenan," pungkasnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X