Imam Besar Masjid Istiqlal Ingatkan Salat Id Adalah Ibadah Sunnah

- Sabtu, 23 Mei 2020 | 14:17 WIB
Ilustrasi - Umat muslim melaksanakan shalat Jumat di Masjid Agung Islamic Center Lhokseumawe. (ANTARA/Rahmad)
Ilustrasi - Umat muslim melaksanakan shalat Jumat di Masjid Agung Islamic Center Lhokseumawe. (ANTARA/Rahmad)

Imam Besar Masjid Istiqlal Prof KH Nasaruddin Umar mengingatkan bahwa Salat Idul Fitri merupakan ibadah sunnah. Jika dikerjakan mendapat pahala namun jika ditinggalkan tidak berdosa.

"Saya perlu mengingatkan bahwa Shalat Id itu hukumnya sunnah. Namun menjaga kesehatan diri dan keluarga itu hukumnya wajib," kata Nasaruddin, Sabtu (23/5/2020).

Nasaruddin juga menjelaskan bahwa beragama yang benar itu hendaknya mendahulukan yang wajib baru kemudian sunnah. Karena itu, ia pun mengajak masyarakat agar tetap melaksanakan salat di rumah untuk memutus rantai penyebaran COVID-19.

"Kita tidak boleh terlalu egois dalam beragama. Mungkin saja kita mendapat pahala sebanyak-banyaknya di masjid, namun ketika pulang ke rumah menyetor penyakit kepada keluarga. Kepada ibu bapak yang rentan terinfeksi virus," lanjutnya.

Dia pun mengajak masyarakat untuk terus berdoa agar wabah ini berakhir supaya masih bisa bertemu dengan Ramadan selanjutnya.

"Masih banyak bulan Ramadhan yang akan datang. Mari kita berdoa agar bulan Ramadhan berikutnya tidak seperti ini. Mari kita menghemat umur, berikhtiar pindah dari takdir satu ke takdir lainnya," kata Nasaruddin.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X