Dijenguk Jadi Alasan Jaksa Pinangki Tolak Diperiksa Polisi, Ini Kata Kompolnas

- Jumat, 28 Agustus 2020 | 13:03 WIB
Pinangki Sirna Malasari. (Instagram/@ani2medy)
Pinangki Sirna Malasari. (Instagram/@ani2medy)

Jaksa Pinangki Sirna Malasari (PSM) menolak diperiksa penyidik Bareskrim Polri sebagai saksi terkait rentetan kasus Djoko Tjandra. Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) menilai alasan penolakan Jaksa Pinangki merupakan hak dari pada setiap orang.

Alasan Jaksa Pinangki menolak diperiksa Bareskrim karena kemarin merupakan jadwal Pinangki dijenguk oleh anaknya. Untuk itu lah Jaksa Pinangki meminta pihak kepolisian menjadwalkan ulang pemeriksaan Pinangki.

"Hal itu menurut saya sangat manusiawi, meski saat ini menjadi tersangka dalam perkara yang ditangani Kejagung dan ditahan, Jaksa PSM punya keluarga dan dia tetap berhak menerima kunjungan keluarga dan penasehat hukum," kata Komisioner Kompolnas Poengky Indarti saat dihubungi Indozone, Jumat (28/8/2020).

Indarti mengatakan Jaksa Pinangki sudah meminta reschedule jadwal pemeriksaan kepada penyidik. Untuk itu dia berharap pada agenda pemeriksaan selanjutnya Jaksa Pinangki bersedia diperiksa.

"Saya berharap dalam pemeriksaan yang telah dijadwalkan kembali nantinya Jaksa PSM kooperatif dengan penyidik," ungkap Indarti.

Selain itu mengenai respon Bareskrim Polri setelah Jaksa PSM menolak diperiksa kemarin, Indarti menyebut Bareskrim sudah bersikap dengan baik. Bareskrim mementingan kepentingan dan hak Jaksa Pinangki kemarin sehingga pihak kepolisian mengizinkan permintaan Jaksa Pinangki.

"Penyidik Bareskrim tidak memaksakan harus memeriksa Jaksa PSM saat itu juga dan bersedia menjadwal ulang waktu pemeriksaan. Hal ini menunjukkan bahwa Polri dalam melakukan lidik, sidik telah menghormati hak asasi manusia," pungkas Indarti.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X