Bareskrim Sebut Pelaku Utama Kasus Tambang Ilegal di Kaltim Sudah Ditangkap

- Rabu, 30 November 2022 | 12:38 WIB
Gedung Bareskrim Polri, Jakarta. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).
Gedung Bareskrim Polri, Jakarta. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah).

Fakta baru terkuak dari balik kasus tambang ilegal di Kalimantan Timur (Kaltim) yang heboh karena dibeberkan oleh Ismail Bolong dengan menyebut ada setoran untuk jenderal polisi. Faktanya, Bareskrim Polri mengklaim pihaknya sudah menangkap pelaku utama terkait bisnis tambang ilegal itu.

"Pelaku pertamanya kan sudah kita tangkap," kata Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri, Brigjen Pol Pipit Rismanto saat dihubungi wartawan, Rabu (30/11/2022).

Baca Juga: Sakit, Jadi Alasan Ismail Bolong Tak Penuhi Panggilan Bareskrim

Brigjen Pipit sendiri belum mau membeberkan sosok pelaku utama yang sudah berhasil ditangkap oleh Polisi. Ketika ditanya lebih jauh terkait kasus ini, Pipit menyebut pihaknya masih belum mendapat keterangan dari pimpinan perusahaan itu.

"Dalam perusahaan kan orangnya yang punya perusahaan belum bisa diambil keterangan, saya belum bisa jawab banyk nih yang jelas tindak pidananya sudah ada," beber Pipit.

Baca Juga: Ferdy Sambo Sebut Ismail Bolong Pernah Diperiksa Propam soal Kasus Tambang Ilegal

Diberitakan sebelumnya, kasus tambang ilegal di Kaltim ini awalnya dibongkar oleh eks anggota Polres Samarinda, Ismail Bolong. Pengakuan Ismail tersebut viral tersebar di media sosial.

Adapun yang membuat kasus ini jadi perhatian lantaran Ismail mengaku menyetor sejumlah dana ke Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto. Tujuan penyetoran dana ini untuk mengamankan aktivitas tambang ilegal tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X