7 Tanda Ini Ada Pada Pacar? Selamat! Artinya Kalian Berjodoh

- Senin, 14 Oktober 2019 | 13:57 WIB
ilustrasi/pexels
ilustrasi/pexels

Jodoh memang menjadi sebuah misteri yang sulit untuk dipecahkan. Hubungan yang terjalin lama hingga bertahun-tahun bahkan tak bisa menjamin bahwa ia adalah jodohmu. Alhasil, hubungan berakhir dengan perpisahan yang menyedihkan. Namun kamu tak perlu khawatir, karena sebenarnya ada lho tanda-tanda bahwa dia adalah jodoh kita. Mau tau apa saja tanda-tandanya. Simak informasi berikut ini.

1. Keluarga sudah memberikan restu

-
ilustrasi/girlchase

Keluarga menjadi salah satu elemen penting untuk menandakan dia jodohmu atau bukan. Ini karena keluarga bisa melihat dan mengetahui apakah dia baik untuk masa depanmu. Karena tak akan mungkin bila keluarga, terlebih orang tua menyerahkanmu dengan orang yang tidak baik. Jika keluarga sudah memberikan restu untuk hubungan kalian, bisa jadi dia adalah jodohmu.

2. Jujur dan terbuka

-
ilustrasi/pexels

Kunci utama langgengnya sebuah hubungan adalah kejujuran. Jika pasanganmu selalu jujur dan terbuka terhadap segala hal tanpa ada yang ditutupi, ini bisa jadi pertanda bahwa dia memang jodohmu.

3. Jadi sahabat

-
ilustrasi/pexels

Bukan hanya sebagai pacar, dia yang menjadi jodohmu juga bisa menjadi sahabat untukmu. Dengan begini, kalian bisa bertukar pikiran tentang berbagai masalah, baik itu tentang hubungan kalian maupun tentang pekerjaan. Kalau sudah begini, kamu dan dia akan merasa nyaman menceritakan segala sesuatu dan mencari jalan keluarnya bersama.

4. Bisa menerima kekurangan

-
ilustrasi/pixabay

Tanda lainnya bahwa kalau ia jodohmu adalah bisa menerima kekurangan masing-masing. Dia yang menjadi jodohmu, akan selalu menerima kekuranganmu dan tak akan meninggalkan meski kamu berada di titik terendah. Pasangan yang tetap mendampingi meski dalam keadaan susah, sangat cocok untuk dijadikan pasangan.

5. Merasa bahwa dia benar jodohmu

-
ilustrasi/pexels

Ketika perasaan berkata bahwa dia adalah jodohmu, ini menjadi salah satu tanda bahwa dia benar jodohmu. Selain nyaman, perlakuannya yang baik dan membuatmu spesial semakin meyakinkan hatimu untuk hidup bersamanya.

6. Hubungan damai

-
ilustrasi/pexels

Dia yang akan menjadi jodohmu tak akan membuatmu galau, marah dan menangis tak menentu bak drama di televisi. Dia akan selalu membuatmu merasa nyaman dan tenang ketika menjalin hubungan.

7. Selalu memberi dukungan

-
ilustrasi/pexels

Pasangan yang menjadi jodohmu, akan selalu mendukung segala kegiatan dan keputusan yang kamu ambil. Ketika kamu dalam keadaan susah, dia akan datang untuk merangkul dan menawarkan bantuan bukannya meninggalkan. Inilah yang menjadi salah satu tanda bahwa dia jodohmu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X